Orang-orang yang gemar belajar dan menimba ilmu akan memiliki banyak referensi berpikir. Belajar dapat mengasah kepekaan hati kita. Belajar akan memperkaya wawasan serta pengetahuan kita.
Sejatinya ilmu pengetahuan itu sangat luas. Jangan pernah puas dengan sedikit ilmu yang kita miliki. Teruslah belajar dari segala saluran yang disediakan.
9. Menyebarkan Ilmu
Nabi Muhammad pernah bersabda, "Sampaikanlah dariku walau hanya satu ayat." (HR Bukhari). Menyebarkan ilmu pastinya adalah sebuah kebaikan kawan.
Terkadang jika kita memang belum cukup memiliki materi untuk dibagikan, maka menyebarkan ilmu juga merupakan perbuatan sedekah. Namun perlu diingat bahwa sebelum kita menyebarkan ilmu hendaklah memperdalam ilmu tersebut sehingga tidak asal menyebarkan dengan pemahaman yang keliru.
"Jangan menjadi orang yang fanatik, karena fanatisme adalah ciri kebodohan absolut"
10. Memiliki Prinsip-prinsip Hidup
Prinsip hidup akan membuat seseorang lebih bijak tentang bagaimana menentukan langkah serta mengambil keputusan. Prinsip hidup juga mampu membentuk karakter seseorang menjadi lebih baik sehingga bisa menyesuaikan diri dengan segala sesuatu yang terjadi.
Beberapa contoh prinsip hidup antara lain:
- Jadilah diri sendiri karena kita tidak bisa menjadi orang lain.
- Kegagalan adalah pembelajaran, sedangkan kesuksesan adalah buah manisnya.
- Tak perlu khawatir akan masa depan, selama kita berbuat yang terbaik hari ini.
Ada yang beranggapan bahwa kehidupan manusia adalah sebuah takdir yang telah tertulis, bahkan jauh sebelum manusia diciptakan. Namun meski begitu setiap manusia harus memiliki prinsip-prinsip dalam menjalani kehidupannya.