Sekali lagi, bahwa memimpin adalah sebuah seni sehingga pada dasarnya tidak ada rumusan baku. Semua unsur harus kita racik menjadi sebuah bangunan diri yang disebut karakter pemimpin.
Nah, berkaitan dengan gaya dan karakter pemimpin ini, saya mendapatkan ada dua tipe pemimpin.Â
Pertama ialah pemimpin yang memberikan instruksi yang saya sebut dengan bos. Kedua ialah pemimpin yang memberikan pengaruh yang saya sebut dengan leader.
Bos dan leader sama-sama seorang pemimpin, tetapi keduanya memiliki perbedaan. Berikut ini perbedaan bos versus leader.
Memerintah atau Mengajak
Seorang bos memiliki karakter sebagai tukang perintah. Untuk mencapai tujuan, dia tidak segan memberikan perintah dengan keras. Sedangkan leader lebih senang mengajak bawahan untuk bersama-sama mencapai tujuan.
Leader akan menciptakan ruang kepada bawahan untuk proaktif memberikan ide serta gagasan demi kemajuan bersama. Hal mana tidak akan ditemukan di karakter pemimpin tipe bos.
Menyikapi Kesalahan Bawahan
Pemimpin adalah orang yang dipilih untuk memimpin orang atau kelompok. Dalam aktivitas sehari-hari, pasti seorang pemimpin pernah berhadapan dengan anggota tim yang berbuat kesalahan. Misalnya target belum tercapai.
Seorang bos akan langsung mengambil sikap menyalahkan dan menganggap bawahannya tidak becus.Â
Seorang bos bisa sangat kejam dengan memberikan hukuman kepada bawahan yang tidak mencapai target. Bahkan sangat mungkin juga ketika bos sendiri yang melakukan kesalahan, maka kesalahan itu akan ditimpakan kepada bawahannya.
Beda halnya dengan seorang leader yang cenderung mengambil sikap untuk membantu bawahan agar mencapai target kerjanya.Â