Untuk urusan sembako seperti beras, minyak, gula, telur dan lain-lain keluarga saya biasanya beli di Toko Mama Owen. Dan untuk kebutuhan yang berkaitan dengan kebersihan seperti sabun mandi, sabun lantai dan sabun cuci biasanya keluarga saya beli di Toko Mama Ocha.
Dengan terus melakukan transaksi dari Warung Tetangga setidaknya Anda ikut berperan dalam mendukung dan menciptakan keluarga-keluarga tangguh disekitar. Ingatlah bahwa keberlangsungan usaha mereka adalah karena peran serta kita semua.
Pemberdayaan Warung Tetangga
Hal ketiga yang dapat dilakukan adalah dengan memberikan bantuan untuk mengembangkan usaha. Pemberdayaan warung tetangga ini menjadi penting lantaran mereka yang biasanya terlimitasi akses informasi.
Seperti halnya informasi mengenai adanya program yang dijalankan oleh pemerintah melalui Kementerian Koperasi dan UMKM bertajuk Program Belanja di Warung tetangga sejak April 2020 silam.
Untuk membantu kelangsungan hidup pedagang UMKM diluncurkan sebuah situs warung tetangga.org. Tujuan program ini pertama melakukan pendataan atas jumlah dan pertumbungan warung-warung tradisional di seluruh penjuru negeri.
Kemudian dari data tersebut dapat dipetakan kebutuhan warung yang diperlukan apa saja sehingga bisa dilakukan drop pesanan yang berasal langsung dari perusahaan retail. Hal ini cukup memudahkan karena pemilik warung tradisional dapat menghemat waktu, tenaga dan biaya operasionalnya
Selain itu kedepan program ini akan dikembangkan lebih lanjut bahkan dalam hal bantuan finansial kepada warung-warung tradisional. Jadi yuk bantu mereka dengan memberikan informasi program ini atau mendaftarkan keberadaan mereka.