Mohon tunggu...
Thamrin Dahlan
Thamrin Dahlan Mohon Tunggu... Guru - Saya seorang Purnawirawan Polri. Saat ini aktif memberikan kuliah. Profesi Jurnalis, Penulis produktif telah menerbitkan 24 buku. Organisasi ILUNI Pasca Sarjana Universitas Indonesia.

Mott Menulis Sharing, connecting on rainbow. Pena Sehat Pena Kawan Pena Saran

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Liputan Drone Shalat Idul Adha Masjid Baitur Rahman BHP

2 Agustus 2020   20:13 Diperbarui: 2 Agustus 2020   20:31 193
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok Masjid Baiturrahman

Rasa haru membuncah di dada ketika gema Takbir terdengar menyambut Hari Raya Idul Adha 1441 Hirjiah.  Betapa tidak, Shalat Idul Adha kali ini bisa ditegakkan di Masjid.  Berbeda dengan Shalat Idul Fitri dimana Umat Islam patuh dan taat atas himbauan pemerintah untuk Shalat di kediamn masing masing.

Allah Akbar Allah Akbar Walillahi Ilhamd. Dampak pandemi covid 19 tidak meyurutkan semangat Panitia Idul Adha Masjid Baiturrahman Perumahan Bumi Harapan Permai (BHP) Kelurahan Dukuh RW 06 Kecamatan Kramatjati Jakarta Timur.

Rasa rindu setelah lebih 4 bulan tidak Shalat berjamaah di Masjid ditumpahkan warga dalam bentuk gotong royong mempersiapkan prosesi Shalat Idul Adha dan Pemotongan Hewan Qurban.  Masjid Baiturrahman BHP sesuai araahan Pemerintah dengan ketat memberlakukan Protokol Kesehatan.

ad2-5f26b44c097f3644d1435025.png
ad2-5f26b44c097f3644d1435025.png
Dok Masjid Baiturrahman

Lebih dari sebulan Pengurus Masjid berkerja sama dengan Pengurus RW 06 dan beserta warga telah berbenah.  Jaga Jarak ketika menegakkan sholat di tandai dengan rambu rambu bewarna hijau bertanda silang.  Rambu rambu itu ditempelkan dilantai berjarak semeter untuk menegaskan kepada para jamaah agar mematuhi ketika shalat berjamaah.

Demikian pula di serambi masjid dipasang pembatas dalam bentuk garis syaf per syaf.  Bersebab perkiraan jamaah yang akan shalat lebih banyak maka di halaman masjid bahkan sampai di jalan raya disiapkan juga tempat beribadah.  

Artinya dengan adanya jarak antara jamaah maka kemampuan masjid hanya bisa menampung separuh dari kapasitas tersedia.  Itulah sebabnya untuk jamaah kaum ibu dan remaja putri disiapkan tempat shalat di halaman gedung SD samping Masjid.

ad3-5f26b482097f366e22244722.png
ad3-5f26b482097f366e22244722.png
Dok Masjid Baiturrahman

Jum'at 31 Juli 2020 mulai Pukul 06.00 Warga BHP dan jamaah dari kampung sekitar Kelurahan Dukuh sudah berdatangan. Petugas Satpam RW 06 dibantu Babin Kamtibmas dan Anggota TNI memeriksa suhu badan jamaah.  Disamping itu sesuai arahan pengurus bagi jamaah yang tidak memakai masker tetap diperkenankan shalat.  Untuk itu  disediakan  masker dalam pesan bermakna agar mereka paham wajib memakai masker hadiah masjid ketika beraktifitas di tempat umum.

Tepat Pukul 07.00 Ketua Umum Pengurus Masjid Baiturrahman Bapak Haji Maman menyampaikan laporan kesiapan kepada hadirin. Laporan mencakup himbauan protokol kesehatan, tata cara shalat sunah Idul Adha serta jumlah hewan qurban yang telah diterima panitia.

 

ad4-5f26b305d541df17d66dcec2.png
ad4-5f26b305d541df17d66dcec2.png
Dok Masjid Baiturrahman

Bertindak sebagai Khatib Ustazd Muhammad Afif Lc sedangkan Iman Ustazd Abdul Rasyid.  Khatib menyampaikan 3 hal yang bisa di pelajari dan dipahami terkait makna hakiki dari Ibadah Qurban.  Pertama,  pesan agar dalam menjalankan syariat Islam sepenuhnya mengabdi semata kepada Allah SWT ( Totalitas).  Pesan kedua terkait Kemuliaan Manusia sedangkan terakhir pesan Idul Adha adalah tentang kesempurnaan Ciptaan Allah SWT.

Ada satu surprise dan istimewa pada tahun 2020. Panitia menyediakan laporan langsung melalui Live Streaming  di you tube. Bukan itu saja pantauan pelaksanaan keseluruhan prosesi selama  ibadah menggunakan Drone.  Itulah sebabnya kesempurnaan kerja Panitia berkat bantuan teknologi drone bisa terlihat Kawasan BHP dari atas secara keseluruhan. Salute.

Link rekaman video bisa anda saksikan di You tube dengan kata kunci Perumahan Bumi Harapan Permai atau disini Link https://youtu.be/QeexH0q85kU?t=19

Salamsalaman

BHP, 2 Agustus 2020

TD

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun