Eminem melalui lagunya yang berjudul "The Storm (Freestyle)" menyerang Donald Trump secara habis habisan. Bait lagu dianggap sangat "offensive," dimana intinya berisi tentang keraguan terhadap patriotisme, kritik tajam, dan mengolok olok janji kampanye sang presiden ke 45 Amerika Serikat yang sekarang berkantor di Gedung Putih. Â
Eminem atau kerennya "EMINM" adalah nama "professional" dari Marshall Bruce Mathers III. Dilahirkan tanggal 17 Oktober 1972, memulai debutnya di wilayah "Midwest" bersama grup "hip hop" Soul Intent and D12. Saat ini berdomisili di Rochester Hills, "state" (negara bagian) Michigan.
Ditahun 2014, album lagu lagu Eminem terjual sebanyak 97 juta di Amerika Serikat, dan 172 juta di seluruh dunia.
Sampai tulisan ini selesai Jam 8.54 AM WIB, 12 Oktober 2017, perbincangan pro dan kontra tentang bait bait lagu Eminem masih menjadi "trending news" di Amerika Serikat dan benua Eropa.
Bait Lagu
Lagu "The Storm (Freestyle)" secara penuh dapat didengar di You Tube di atas. Namun demikian, menurut CNN (baca di sini )
1) 'A kamikaze that will probably cause a nuclear holocaust'; 2) 'Trump, when it comes to giving a s--- you're stingy as I am'; 3) 'Racism's the only thing he's Fantastic 4 cause that's how he gets his rock off, he's orange'; 4) 'Cause he cannot withstand the fact we're not afraid of Trump'; 5) 'All these horrible tragedies and he's bored and would rather cause a Twitter storm'; 6) 'Who's going to pay for his extravagant trips'; 7) 'Same shit that he tormented Hillary for and he slandered then does it more'; 8) 'This racist 94-year old grandpa'; 9) 'To him, you're zero cause he don't like his war heroes captured'; 10) 'F--- that, this is for Colin, ball up a fist and keep that s--- balled like Donald the b----'; 11) 'The rest of America stand up. We love our military and we love our country but we f------ hate Trump'
Sebelas bait di atas dimulai dengan menyebutkan Donald Trump bisa menyebabkan resiko perang nuklir. Hanya berkoar koar memberantas korupsi. Dilanjutkan dengan Donald Trump pintar mengalihkan isu. Ketika musibah badai "hurricane" di Puerto Rico dan tragedi penembakan berdarah di Las Vegas, Nevada, Trump hanya repot dengan pemain "American Football" yang tak menghormati bendera saat lagu nasional dinyanyikan. Â Â Â
Selanjutnya bait menyorot tentang perjalanan biaya mahal dari "golf resort" ke rumah mewah milik presiden, bolak balik, sementara sumber penghasilan negara berupa pajak mau diturunkan. Menghina Hillary Clinton secara berlebih lebihan. Menyuruh tentara ras hitam yang baru pulang dari perang, untuk balik ke Afrika. Â
Trump seperti "meludahi" veteran dengan mengatakan tantara yang ditangkap dan disiksa bukan pahlawan. Presiden yang tak bisa menghargai militer, dan menghina pahlawan.
 Demikianlah kira kira intisari keras dari syair lagu terbaru Eminem.
Tantangan Untuk Penggemar Â
Lagu Eminem yang jadi "buah bibir" rakyat Amerika dan mendapat perhatian media (konvensional dan social) seluruh dunia dinyanyikan saat penyerahan BET Hip Hop Award tahun 2017.
Eminem juga menantang penggemarnya untuk bersamanya atau "bercerai" darinya dalam melawan Donald Trump. Eminem mengangkat jari tengahnya kepada fans yang tetap mendukung presiden Donald Trump. Sampai tulisan ini selesai, belum ada tanggapan dari presiden maupun gedung putih. Diam Seribu Bahasa ! Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H