Mohon tunggu...
Teresia Simbolon
Teresia Simbolon Mohon Tunggu... Akuntan - Pencari Kebijaksanaan

Kamu adalah kreasi dan proyek terbesar Sang Penciptamu

Selanjutnya

Tutup

Diary Pilihan

Oma, Kurindu Rayakan Imlek Bersamamu

11 Februari 2021   21:29 Diperbarui: 11 Februari 2021   21:41 192
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dear Oma,

Semoga Oma selalu sehat dan bahagia. 

Oma, masak apa malam ini? Aku yakin pasti baru saja "makan Besar" dengan Keluarga dan cucu-cucu...

Aku bisa bayangkan, menu yang terbentang di meja yang datar...

semua keluarga berkumpul mengelilingi meja hidang...

Semua penuh cinta dan rindu merayakan kehidupan selama tahun yang berlalu...

Tetapi untukku, 

Tahun ini, rasanya sungguh berbeda dengan tahun sebelumnya. Ini adalah sebuah pengalaman yang sungguh berkesan. 

Rayakan Imlek cuma di wilayah rumah saja. Stay at home. 

Aku rindukan  perayakan Imlek bersamamu seperti tahun-tahun yang sudah-sudah.

Makan bersama, bercerita bersama

Hangatnya cinta yang mengikat setiap hati. 

Ku rindu dapat Angpau hehehe, kurindu makan Jeruk Imlek bersama, kurindu makan sate buatanmu,

 kurindu makan Ba'cang, 

Ah semua aku rindukan...

Rasanya menikmati menu Imlek yang sama tanpa kehadiranmu, ada sesuatu yang belum lengkap...

Bertemu denganmu merupakan kegembiraan besar untukku. 

Ceriamu...

Tawamu...

Senyummu yang menawan...

Oma, tahu tidak? Rinduku makin meruak karena aku tidak bisa menyalam tanganmu

Mencium pipimu... dan terlebih lagi ...

Oma... Ingin rasanya mengulang kenangan-kenangan bersamamu

Ingin rasanya kita berkumpul seperti yang sudah-sudah. 

Namun ini masa yang tidak mudah... pandemi belum selesai...Kita mesti harus waspada,

 jaga jarak, hindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas...

Itu sebabnya kita tidak bisa kumpul bersama rayakan Imlek...

Jarak memisahkan fisik kita, namun dihatiku tetap hidup cintamu yang tulus

Aku ingin bernyanyi dalam keheningan..

Karena pujian dan syukur yang paling meriah adalah luapan hati yang membara

Aku ucapkan "Selamat Tahun Baru Imlek, Oma tercinta 

semoga sehat selalu, sabar dalam menjalani hari-hari tuamu

Kami berdoa untuk kesehatanmu juga,

Dan kami merindukanmu..

Oma, Sehat-sehat ya..tetaplah kau kuat .. 

bersabarlah saj , pandemi ini pasti berlalu"

Salam...

#Imlekpenuh cintadanrindu

Sibolga,11.02.2021

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun