Mohon tunggu...
Teofilus Jom
Teofilus Jom Mohon Tunggu... Politisi - " Kehadiranku di dunia akan lebih bermakna jika aku Menjadi Berkat bagi orang lain " .

Penulis adalah Kader Partai Solidaritas Indonesia ( PSI ) Kabupaten Badung,Bali Alumni Seminari KPA Santo Paulus Carmel, Mataloko-Ngada- Nusa Tenggara Timur

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Istirahatlah dengan Damai Dosenku: Pastor Servulus Isaak, SVD

1 Februari 2021   19:09 Diperbarui: 1 Februari 2021   20:15 768
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.


Sumber Foto dari Facebook UNIKA St Paulus Ruteng

Berita Duka Pada tanggal 1 Februari 2021 di RSUD Komodo,Labuan Bajo Manggarai barat, Flores NTT Pastor Servulus Isaak,SVD tutup usia sekitar pukul 05.30 WITA. 

Berharga di mata Tuhan, kematian semua orang yang dikasihi-NYA (MAZMUR 116:15).

Ayat Kitab Suci yang sangat cocok untuk mengenang Almarhum Pastor Servulus Isaak,SVD. Pada Tahun 2014 Saya mengenal Almarhum Pastor Servulus Isaak,SVD pada saat saya  sedang Kuliah di Sekolah Tinggi Keguruan dan  Ilmu pendidikan Santo Paulus Ruteng  pada Program Studi Pendidikan Teologi.  Pastor Servulus Isaak,SVD adalah Dosen Kitab Suci Perjanjian Lama , Dia mengajarkan Matakuliah Masmur dan Kitab Nabi-Nabi  , ketika Pastor Servulus Memberikan kami mata Kuliah Mazmur dan Kitab Nabi-Nabi  banyak hal yang baru saya dapatkan dari Matakuliah yang dibawakan oleh beliau ,dengan Kekhasan cara mengajar yang unik dan sangat luar biasa, dimana Dia meyajikan materi dengan sangat simpel , mudah dimengerti dan mudah diserapi oleh  saya juga teman-teman Mahasiswa Teologi yang lain. Mendengar kepergian Pastor Servulus Isaak, SVD dari media online Saya merasa Kehilangan seorang Gembala sekaligus Guru besar yang sudah mendidik saya juga mendidik Orang-orang muda Nusatenggara Timur lebih Khusus di Kabupaten Manggarai raya , banyak mahasiswa hasil didikan sudah sukses dan sudah bekerja di Pemerintahan  maupun Gereja , Kontribusi pastor Servulus untuk keuskupan Ruteng dan kabupaten Manggarai sudah sangat luar biasa, tentu kehilangan pastor Servulus meninggalkan Luka yang dalam dan ratap tangis bagi keluarga STKIP St Paulus Ruteng dan seluruh keluarga besar dari Pastor Servulus Isaak SVD  dan seluruh umat keuskupan Ruteng pada umumnya. 

img-20210201-114517-6017f39f8ede4833ca5f34f2.jpg
img-20210201-114517-6017f39f8ede4833ca5f34f2.jpg

Sumber Foto dari FB ( Tarang ) , Pastor Servulus Isaak, SVD sedang memimpin Perayaan Ekaristi

Banyak hal dalam kehidupan ini yang sulit untuk dimengerti, termasuk mengapa Allah memanggil pulang Pastor Servulus Isaak, SVD begitu cepat. Tetapi, satu hal yang aku tahu dengan pasti yaitu Allah itu baik dan penuh kasih. Allah itu baik bukan hanya karena Dia memberikan keberhasilan atau kesuksesan, tetapi karena Dia memang baik. Allah penuh kasih bukan hanya karena Dia memberikan berkat, tetapi karena Dia adalah kasih. Oleh karena itu, saya banyak belajar menerima bahwa di balik kepergian  Dosen terbaikku Pastor Servulus, Allah melakukannya dalam hikmat dan kasih-Nya bagiku sebagai mantan Mahasiswa Teologi . Saya banyak belajar dari beliau yang menjadi dasar hidup saya sebagai Biarawan Serikat Maria Montfortan (SMM ) . Kebijaksanaa dan Kerendahan hati dari Pastor Servulus.Banyak hal yang Dia sharing ketika beliau mengetahui saya sebagai Biarawan, Pastor Servulus mengatakan " Jadilah Biarawan yang Selalu berdoa dan mengandalkan Tuhan" Kata-kata ini yang menjadi pegangan hidup saya pada saat saya masih menjadi Biarawan Montfortan, walaupun sekarang saya sudah menjadi Awam tapi apa yang dikatakan oleh Pastor semasa hidupnya menjadi pegangan Hidup saya sebagi awam saat ini. Apa yang dikatakan oleh Almarhum kepada saya merupakan kekayaan Rohani yang luar biasa yang saya dapatkan dari Pastor Servulus Isaak,SVD.

Pastor Servulus Isaak,SVD adalah Mantan Ketua STFK Ledalero, Ketua STKIP St Paulus Ruteng dan Provinsial SVD Ruteng.

KARENA KAMI TAHU, BAHWA JIKA KEMAH TEMPAT KEDIAMAN KITA DIBUMI INI DIBONGKAR, ALLAH TELAH MENYEDIAKAN SUATU TEMPAT KEDIAMAN DI SURGA BAGI  KITA. SUATU TEMPAT KEDIAMAN YANG KEKAL, YANG TIDAK DIBUAT OLEH TANGAN MANUSIA ( 2 Korintus 5:1 ).

Selamat Jalan Gembalaku, Dosenku dan Guru besarku Pastor Servulus Isaak SVD.Istirahatlah dengan Para Kudus di surga, semoga menjadi pendoa bagi kami umatmu....

Bali, 01 Februari 2021

Dari Mantan Mahasiswamu pada Program Pendidikan Teologi STKIP St Paulus Ruteng

Teofilus Jom



Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun