Mohon tunggu...
Telkomsel SME Engagement
Telkomsel SME Engagement Mohon Tunggu... Jurnalis - UMKM Indonesia

99%Usahaku aplikasi untuk UMKM Indonesia

Selanjutnya

Tutup

Money

Bisnis Rempah, Omzet Melimpah

13 Maret 2022   15:14 Diperbarui: 13 Maret 2022   15:17 200
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pasti tau dong, Indonesia kaya akan rempah rempah? Menurut data dari Food and Agriculture Organization (FAO) tahun 2020, negara kita ini ada di peringkat 9 penghasil rempah terbesar di dunia, hebat kan! Dilihat dari skala bisnisnya, bisnis rempah gak cuma jangkauan lokal atau nasional, tapi juga bisa ekspor sampai ke luar negeri. 

Ini dia berbagai macam rempah yang punya potensi omzet melimpah, perhatikan satu-satu ya!

1.Kunyit

Selain sering digunakan sebagai bumbu dapur, rempah yang satu ini punya banyak manfaat untuk kesehatan. Kunyit terkenal dipakai di industri kesehatan sebagai pereda nyeri saat menstruasi ataupun mencegah penyakit berat seperti jantung dan kanker. Kamu bisa coba pelajari dan olah kunyit dengan baik, lalu pasarkan kepada keluarga atau kerabatmu sebagai salah satu solusi mencegah/mengobati penyakit. Kalau sudah banyak testimoni baik, jangan lupa kembangkan bisnismu! 

2. Kencur

Rempah yang satu ini punya manfaat di sisi kesehatan maupun kecantikan. Kalo kamu tertarik dengan bisnis kencur di bidang kesehatan, kamu bisa coba olah kencur untuk jadi obat tenggorokan atau mengatasi radang lambung. Nah, di industri kecantikan, campuran kencur dianggap efektif untuk membantu beberapa masalah kulit kamu seperti jerawat dan minyak berlebih. Tinggal pilih mau fokus di industri mana dan jangan sampe salah tentuin target market, ya!

3. Kayu Manis

Kayu manis biasanya dipakai sebagai campuran minuman atau makanan yang sering kita makan. Tapi ternyata selain rasa uniknya, manfaat terbesar kayu manis bagi kesehatan yaitu bisa mengontrol kadar kolestrol dan menurunkan kadar gula darah. Olahan kayu manis bisa banget untuk kamu jual kepada orang yang menderita diabetes atau kolestrol tinggi sebagai obat pencegahan. Jangkauan bisnis nya pun luas lho, karena kayu manis sudah familiar secara internasional.

4. Serai/Sereh

Sama seperti kencur, rempah yang satu ini punya manfaat di bidang kesehatan dan juga kecantikan. Serai mengandung berbagai macam nutrisi seperti vitamin A, vitamin C, zat besi, kalsium, folat, niasin dll. Makanya, serai punya banyak manfaat mulai dari mengatasi anemia, sebagai sumber antioksidan, anti peradangan, sampai bisa meningkatkan kesehatan kulit. Coba kamu olah serai sesuai dengan minat industrimu dan pasarkan sesuai dengan manfaatnya, pasti bisa!

5. Bawang Bombai

Bukan hanya enak dimakan, bawang bombai punya manfaat untuk tubuh kamu. Rempah yang sudah familiar ini, bisa menjaga kesehatan jantung, mencegah kanker, dan membuat sistem kekebalan tubuh lebih kuat. Di industri kesehatan, bawang bombai biasa digunakan sebagai obat herbal dengan cara mengonsumsi nya langsung. Jadi, pelajari dulu cara budidayanya sebelum kamu mulai bisnis.

6. Daun Pandan

Siapa sih yang gak tau aroma daun pandan? Si rempah dengan wangi yang khas dan membawa beragam khasiat. Olahan daun pandan bisa kamu rasakan manfaatnya baik di dalam tubuh maupun kulit dan rambutmu. Karena budidaya daun pandan itu gampang, kamu bisa banget tanam sendiri di rumah dan buat olahan sendiri. Dijamin, produk original pasti banyak yang minat! 

7. Budidaya Cengkeh

Satu fakta menarik tentang cengkeh yaitu bisa memenuhi 30% kebutuhan pangan kamu. Banyaknya ragam vitamin mulai dari K, C, dan E bisa membantu meningkatkan kesehatan hati dan tulang kamu. Bisnis cengkeh juga menjanjikan karena menurut data, cengkeh itu salah satu rempah yang paling banyak diekspor ke berbagai negara, lho! 

Nah gimana, tertarik kan untuk bisnis rempah? Mulailah tekuni dulu satu jenis rempah dan kuasai olahannya. Gak dari segi budidayanya aja, kamu juga bisa eksplor dari segi bisnis distribusi, pemasok atau sebagai penjual. Tentukan dimana yang kemampuan kamu bisa dikembangkan. Dan jangan lupa, coba jangkauan pasar terdekat dulu, ya. Semangat!

Ayo mulai usaha kamu di sini!.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun