Sabtu, 20 Mei 2023. Semua pihak tampak sibuk. Pelabuhan PT Pelindo Tenau Kupang ramai. Pukul 8.00 WITA secara resmi acara dibuka. Sirine mengaung tepat pukul 9.45 WITA melepas KRI, kapal perang milik TNI AL pergi ke 5 pulau. Mengutip laman mediaindonesia.com, Bank Indonesia dan TNI AL gelar Ekspedisi Rupiah Berdaulat di Pulau Alor, Pulau Pantar, Pulau Lembata, Pulau Solor dan Pulau Adonara. Dengan membawa uang sebesar 15 miliar rupiah, selama 5 hari, Bank Indonesia melakukan kegiatan layanan penyediaan uang rupiah layak edar.
Lima bulan sebelumnya, Ekspedisi Rupiah Berdaulat 2023 telah dilakukan. Pertama kali diluncurkan di Pelabuhan Ahmad Yani Ternate pada 27 Januari 2023. KRI Teluk Weda-526 menjadi pilihan untuk mengunjungi Pulau Taliabu, Pulau Sula, Pulau Obi, Pulau Bacan, dan Pulau Mayau selama 5 hari. Ini adalah gawe bareng Bank Indonesia dan TNI AL.
Karena ini kegiatan perdana, Deputi Gubernur Bank Indonesia Aida S. Budiman menyempatkan untuk hadir. Melansir laman Bank Indonesia, Aida menuturkan, kegiatan ini, bukan hanya bermanfaat bagi masyarakat terkait uang dengan kualitas yang layak edar, tetapi juga adanya kebahagiaan oleh perhatian dari kunjungan BI dan TNI AL. Bocorannya, kegiatan Ekspedisi Rupiah Berdaulat 2023 akan mengunjungi 85 pulau daerah 3T (terdepan, terluar dan terpencil) Â di 17 provinsi. Pada 2022, realisasi penukaran uang tersebar di 16 provinsi dan 81 pulau. Di total-total, sejak tayang 2012, sudah 480 pulau dicapai 92 kali melaut.
Berbicara mengenai kedaulatan, tidak sah jika tidak menyertakan simbol-simbolnya. Tujuannya adalah sebagai wujud identitas eksistensi bangsa dan negara. Meskipun hanya disebut bendera, bahasa, lambang negara, serta lagu kebangsaan sebagai simbol negara dalam UUD 1945, mata uang sebagai salah satu simbol kedaulatan negara ternyata tercantum dalam UU Mata Uang. Konsekuensi sebagai simbol kedaulatan negara, rupiah harus hadir di seluruh penjuru nusantara. Tentu saja Bank Indonesia, mengemban tugas untuk senantiasa memastikan ketersediaannya.
Kegiatan tersebut tentu saja akan semakin bersemangat. Ada kejutan di pertengahan Mei 2023. Rupiah baru tahun 2022 didaulat sebagai best new banknote series pada hajatan Culture Award 2023 yang digelar di Meksiko oleh Association of Currency Affairs (IACA). Mengalahkan empat finalis lainnya yaitu Bank Sentral Costa Rica, Bank Sentral Meksiko, Bank Sentral Filipina dan Bank Sentral Bahamas. Penghargaan ini menambah daftar panjang keberhasilan rupiah di mata dunia. Sebalumnya, uang 75 ribu rupiah sebagai finalis best commemorative pada curency award tahun lalu.
Nah, dalam kegiatan ekspedisi rupiah berdaulat ini, masyarakat di pulau-pulau yang dikunjungi oleh kapal perang RI dapat menukarkan uangnya dengan uang baru 2022. Uang lusuh menjadi uang favorit yang ditukar. Uang koin juga menjadi primadona untuk ditukar. Disebut uang lusuh karena kondisi uang telah berubah. Bisa disebabkan jamur, bahan kimia, minyak atau coretan. Dan ukuran uang tidak berubah dari ukuran aslinya. Tahun 2022 saja, uang yang ditukar mencapai 54,3 miliar rupiah.Â
Dengan memastikan uang Rupiah beredar dengan kualitas yang terjaga, tidak ada uang lusuh, tentunya dapat mendukung kelancaran aktivitas perekonomian. Ditambah lagi Presiden Joko Widodo telah menetapkan setiap tanggal 1 Maret diperingati sebagai Hari Penegakan Kedaulatan Negara. Benarlah Rupiah yang beredar di setiap jengkal NKRI merupakan bukti kedaulatan negara telah tegak berdiri.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H