Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuhÂ
Sahabat kompasioner,Â
Dalam rangka mengimplementasikan link and match antara dunia industri dengan sekolah menengah kejuruan di wilayah Kabupaten Bekasi jurnal kawasan.com memprakarsai seminar pendidikan bertempat di Hotel Nuansa Cikarang
Seminar pendidikan ini menghadirkan narasumber Ibu Ayu Wardani,S.Psi dari PT Cisindo sekaligus selaku ketua Forum HRD Kabupaten Bekasi Bapak Robert Girsang S.Pd M.Pd selaku pengawas sekolah SMK,KCD wilayah 3 dengan moderator Ibu R.R Meilani Asia Ningrum dari PT Nippo Mechatronics Indonesia.
Paparan diawali dari bapak Robert Girsang yang mengupas tentang peran SMK yang menyiapkan SDM, dinana lulusannya harus memenuhi kualifikasi level 2. Kualifikasi level 2 ini merupakan tenaga kerja level operator di perusahaan yang sangat dibutuhkan.
Namun kenyataan dilapanngan masih banyak masalah yang perlu diselesaikan didiskusikan oleh semua pihak, pihak pemerintah kabupaten, pihak industri, pihak dunja pendidikan.
Masalah-masalah yang sering timbul adalah jumlah keterserapan lulusan dengan jumlah lulusan yang tidak sebanding. Di Kabupaten Bekasi setiap tahun meluluskan 16.000 dari 170 sekolah SMK di Kabupaten Bekasi.
Selain itu adanya kebijakan bahwa perusahaan diperbolehkan melakukan kontrak kerja selama 5 tahun, tentu ini juga akan menimbulkan semakin panjang antrean untuk memperoleh pekerjaan bagi lulusan muda.
Untuk memecahkan persoalan ini tentu perlu duduk bersama dari berbagai pemangku kepentingan, dari pemerintah, industri dan dan pendidikan