Mohon tunggu...
tegarsianipar
tegarsianipar Mohon Tunggu... Freelancer - "Si Vis Pacem, Para Bellum"

Buku, Saham, Musik, Bola dan Imajinasi

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

4 Hal Menghibur yang Dapat Anda Lakukan Ketika Merasa Kesepian

18 Desember 2022   01:30 Diperbarui: 18 Desember 2022   01:50 213
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber Ilustrasi : Dokumentasi Pribadi

Kehidupan seringkali membuat kita kecewa, sedih, hening dan sepi. Kadang juga tidak ada yang bisa kita perbuat untuk merubah keadaan itu, hanya bisa menikmatinya saja.

Dalam kehidupan keseharian yang hening dan menyedihkan, ada beberapa hal yang dapat kita lakukan untuk dapat membuat nya sedikit terobati. Walau tetap tidak dapat mengobati nya 100%, setidaknya bisa mengurangi efeknya.

Berikut beberapa caranya :

1. Pergilah ke Kafe atau Warkop yang sunyi, tidak berisik dan kemudian menulislah

Menyendiri di kafe, membawa laptop sambil menikmati segelas long black yang dipesan dapat sedikit mengobati rasa kesepian dan kesunyian apabila anda sedang mengalami atau merasakanya.

Hal ini tidak perlu modal mahal, hanya butuh 20 rb sudah cukup, berpikir sambil menuliskan pemikiran kita membuat kita sedikit lega atas rasa kesepian yang menyelimuti kita.

Menulis apapun itu, memikirkan apapun itu, yang penting menulis dan berpikir saja, kalau bisa carilah kafe yang memberikan lagu-lagu yang tenang pula.

2. Membaca sambil mendengar lagu

Membaca sambil mendengarkan lagu merupakan hal yang dapat meredakan sedikit rasa nyeri yang diakibatkan oleh kesepian dan kesunyian yang kita derita.

Entah itu membaca biografi seseorang lewat laptop yang kalian bawa, atau membaca buku yang kalian bawa, atau sekedar membaca artikel lewat HP kalian.

Membaca sambil mendengarkan lagu dapat sedikit meredakan rasa itu.

3. Merencanakan sesuatu 1 bulan atau 1 tahun kedepan

Merancang sesuatu dapat membuat kita berpikir, merencanakan sesuatu terkadang dapat membuat  kita merasa sedikit bahaagia, perencanaan membuat kita mengingat atau membayangkan hal yang kita inginkan terjadi terhadap diri kita kedepan.

Ini dapat membuat kita merasa termotivasi dan kembali semangat lagi dalam menghadapi kehidupan dan hari-hari selanjutnya.

Merencanakan sesuatu entah itu rencana liburan, resolusi hidup, rencana finansial dan merencanakan refleksi atas hidup kita dapat membuat kita sedikit tenang dengan apa yang terjadi dalam hiruk pikuk hidup.

4. Sekedar berkendara dengan motor dan keliling-keliling saja tanpa tujuan

Sekedar keluar melihat-lihat jalan sambil mengendarai sepeda motor atau sekedar jalan kaki juga dapat menyegarkan pikiran kita, ini dapat sedikit meredakan rasa kesepian dan kesunyian yang kita rasakan. 

Hal ini juga mampu untuk sedikit meredakan stres.

Demikian artikel ini saya tulis, semoga bermanfaat.

Terimakasih.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun