Aku Tidak Takut Tiktok ataupun Reel
Aku pernah takut ketika Tik tok mulai booming maka orang semakin tidak suka membaca tetapi mereka lebih fokus untuk melihat video. Aku sempat khawatir nanti orang-orang mulai lebih suka menghire para tiktokers atau para influencer daripada mereka menyewa blogger untuk mereview sesuatu. Namun  kemudian aku menyadari masih ada banyak orang yang lebih menyukai tulisan untuk mengetahui review tentang suatu hal, daripada mereka melihatnya di video. Oleh karena itu sejak sekarang  aku tetap yakin bahwa dunia blogger tetap dibutuhkan
Aku tidak takut jobless
Begitu banyaknya profesi yang membutuhkan kemampuan menulis maka aku tidak takut aku menjadi jobless dan tidak punya pekerjaan karena begitu banyak pekerjaan yang bisa aku kembangkan dari menulisku. Blogger tetap akan dipakai di tahun-tahun mendatang oleh karena itu aku justru mengasah kemampuanku untuk tetap menjadi blogger yang profesional dan mungkin mengubah namaku menjadi seorang content writer dan menulis apa saja di platfor mana saja.
Jadi kalian percaya kan, kalau aku tetap akan ngeblog seumur hidupku. Selamat Hari Blogger Nasional yaa..
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H