Mohon tunggu...
TB Jamaluddin
TB Jamaluddin Mohon Tunggu... profesional -

Ketentraman dan Kesehatan Adalah Anugerah dari Tuhan Yang Maha Esa ...

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Pengobatan Barat & Timur

18 Desember 2011   12:16 Diperbarui: 25 Juni 2015   22:06 348
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

"Ijinkan saya mengawali posting artikel pertama saya dengan ucapan syukur Alhamdulillah, mohon dukungan dan doa nya agar kita semua, khususnya saya tetap konsisten dalam menulis serta berbagi hal-hal positif lainnya, mohon maaf apabila disana-sini masih banyak tulisan yang kurang pas". Nabi SAW telah bersabda, ”segala penyakit, ada cara penyembuhannya (obatnya).” Kesehatan yang sebenarnya,bukanlah menyembuhkan penyakit, melainkan mengelola tubuh agar terhindar dari penyakit itu, oleh karenanya dalam pengobatan Islam pemeliharaan kesehatan mencakup banyak hal dalam kitab Thibbun Nabi dan kitab Ar-Rahmah Fit Thibb di sebutkan, bahwa kesehatan di peroleh dari : 1).pola hidup yang benar, berisi akhlak makan, akhlak dalam beraktifitas, akhlak tidur dan sebagainya; 2).pola pikir sehat, meliputi pengaturan kualitas pikiran dan emosi yang benar; 3).dan yang terpenting kepercayaan( Iman kepada Allah ). Benarlah bahwa dengan membaca Alquran dan mengamalkannya merupakan kesehatan abadi. Mari bangun kesehatan yang sesungguhnya. Dunia barat dengan kedokteran baratnya, mengibarkan bendera perang untuk memusnahkan penyakit,termasuk bakteri,kuman,virus dan semua faktor penyebab penyakit dari luar ataupun dalam tubuh manusia, terkadang dengan cara-cara radikal dan mengandung efek jangka panjang di kemudian hari yang membahayakan, namun belum menyentuh hal pokok dan akar penyebabnya, sehingga banyak penyakit yang belum dapat di tangani dan di sembuhkan, dimana dalam kondisi tertentu pengobatan tradisional dengan pengobatan secara menyeluruh dan manusiawi dapat mengantarkan kesembuhan yang memuaskan berkat idzin Allah SWT. Ini akar perbedaan pengobatan barat dan islam atau pengobatan timur lainnya. Telah lama terbukti dan diyakini dalam pengobatan Islam ataupun ribuan tahun lalu sudah berkembang di China tentang pemikiran, bahwa dengan merawat iman dan emosional membantu tubuh manusia untuk melakukan usaha penyembuhannya sendiri. Hal ini sudah di akui oleh kedokteran barat, bahwa antibodi dalam tubuh manusia berperanan penting dalam mengusir dan mencegah terjadinya suatu penyakit. Dengan kedamaian dan ketenangan antibodi dalam tubuh akan bekerja dengan maksimal dan aman. Tubuh manusia telah ada jalannya sendiri. Itulah Sunnatullah. Atas dasar ini,pengobatan tradisional alami ataupun Islami,merupakan tawaran alternatif untuk kesehatan seutuhnya, jangka panjang dan manusiawi. Inilah zaman dimana medis harus ber iringan dan bekerja sama dengan yang tradisional dan alami. Insya allah. Salam Sehat Untuk Pada Kompasianer Sekalian ... Bersambung di Edisi Selanjutnya ...

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun