Mohon tunggu...
Tauhidin Ananda
Tauhidin Ananda Mohon Tunggu... Administrasi - Hari ini mimpi jadi kenyataan

pegiat sosial, hobi jalan-jalan kuliner dan nonton bola

Selanjutnya

Tutup

Politik Pilihan

Dukungan Ikhwanul Muballighin Kibarkan Panji Jokowi-Airlangga

31 Juli 2018   20:07 Diperbarui: 31 Juli 2018   20:31 501
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Perwakilan pendakwah membacakan Deklarasi Gerakan Nasional Muballigh Bela Negara di hadapan Presiden Joko Widodo dan Menag Lukman. (foto: Arief/kemenag.go.id)

Ikhwanul Muballighin melihat Airlangga Hartarto sebagai sosok ideal

Dukungan yang diberikan oleh Ikhwanul Muballighin (IM) kepada Airlangga Hartarto pun karena mereka telah mengamati sebelumnya sosok sang Ketua Umum DPP Partai Golkar ini. Sebagai wadah organisasi yang menilai tinggi kecintaan terhadap tanah air dan bangsa, Ikhwanul Muballighin melihat nilai-nilai tersebut tersemat pada Airlangga Hartarto.

"Beliau politisi yang sudah malang melintang di parlemen, pengusaha, menguasai ekonomi dan industri, dekat dengan kalangan usaha, serta tentu dapat diterima berbagai pihak," demikian menurut penjelasan KH Mujib Khudlori. Pengalaman dan dedikasi yang telah diupayakan oleh Airlangga Hartarto, dalam pandangan Ikhwanul Muballighin adalah sebagai bentuk perjuangan dan kecintaannya terhadap tanah air, selalu memberikan yang terbaik bagi bangsa dan negara.

Airlangga Hartarto dianggap sosok yang diterima berbagai kalangan, mulai dari kalangan politisi, kalangan pengusaha, pemerintah, dan juga dapat diterima oleh para alim ulama. Sosoknya yang kalem namun berwibawa ini tidak banyak bermanuver, di samping memiliki basis massa yang jelas, serta mampu menstabilkan bahtera Partai Golkar yang memang terkenal memiliki banyak tokoh serta politisi handal. Terbukti, dibawah kepemimpinannya, Partai Golkar terlihat solid dan jauh dari gosip perpecahan.

Pimpinan Pondok Pesantren Darul I'tisham Embo, Dr. H. Munawir Kamaluddin, MA yang sebelumnya telah menyatakan dukungannya terhadap pasangan Jokowi-Airlangga juga menilai kemampuan Airlangga menstabilkan partainya sebagai sebuah kekuatan untuk menyatukan berbagai elemen bangsa.

"Konflik internal golkar menjadi stabil dan normal dengan kehadiran Airlangga. Hal ini menjadi jawaban bahwa Airlangga adalah sosok yang memilki kemampuan dalam menyudahi konflik dan tarik menarik kepentingan antara berbagai elemen yang ada yang dibutuhkan bangsa kita yang sangat heterogen", demikian jelas Munawir Kamaludin.

Ikhwanul Muballighin juga melihat Partai Golkar yang dinahkodai oleh Airlangga Hartarto ini adalah partai besar yang menjadi representasi keberagaman Indonesia yang cinta damai serta persatuan. Selain itu, Partai Golkar dianggap sebagai partai yang selalu solid menjaga kebijakan yang dikeluarkan oleh pemerintahan Jokowi-JK.

Dengan demikian, pemerintahan dapat berjalan dengan solid, terhindar dari perpecahan. "Kami tidak bisa membayangkan jika pemerintahan Jokowi-JK tidak didukung Golkar. Tentu proses pembangunan tidak bisa berjalan efektif dan menghasilkan prestasi," demikian Ketua Umum Ikhwanul Muballighin, KH Mujib Khudori Lc, pada Minggu (29/7/2018) memberikan penjelasannya. Dalam pandangannya, partai berlambang pohon beringin ini adalah kunci solidnya jalannya pemerintahan saat ini.

Faktor yang tidak kalah pentingnya adalah kecocokan antara Joko Widodo dengan Airlangga Hartarto. Selama ini memang terlihat bahwa keduanya mampu berjalan beriringan. Airlangga terlihat mampu menerjemahkan keinginan sang presiden terkait visinya membangun sektor ekonomi dan perindustrian.

Sementara, Airlangga sendiri pun mampu memberikan solusi untuk dapat membangkitkan sektor ekonomi, khususnya perindustrian Indonesia dalam menghadapi tantangan global. Dari tangan dingin Airlangga inilah, bersama Jokowi nantinya, akan menjadi sangat penting dalam mengatasi berbagai masalah kebangsaan terkait sosial politik dan ekonomi, yang pada akhirnya akan berpengaruh pada ketahanan nasional.

Aliran dukungan dari berbagai daerah

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun