Mohon tunggu...
Taufik Uieks
Taufik Uieks Mohon Tunggu... Dosen - Dosen , penulis buku travelling dan suka jalan-jalan kemana saja,

Hidup adalah sebuah perjalanan..Nikmati saja..

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Svarna Sandya Nusantara: Senja Keemasan di Ratu Boko

7 November 2024   06:38 Diperbarui: 7 November 2024   07:03 318
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.


Waktu menunjukkan sekitar pukul 16.30 ketika kendaraan kami tiba di kawasan Ratu Boko yang letaknya tidak jauh dari Candi Prambanan.  Jalan berkelok mendaki bukit sebelum akhirnya  sampai di pintu gerbang kompleks Taman Wisata Istana Ratu Boko.

Saya segera menukar tiket acara Svarna Sandya Nusantara dengan gelang khusus. Selain gelang kami juga mendapat voucher untuk mencicipi jamu Raminten di lokasi pertunjukan nanti. Asyiknya lagi karena membeli tiket "experience" kami juga mendapatkan voucher untuk makan di Andrawina Resto yang letaknya pas di dekat pintu masuk kompleks candi.

Andawina Resto: dokpru
Andawina Resto: dokpru


Sambil menunggu acara dimulai kami memutuskan untuk mampir dulu kw Andrawia Resto, menikmati makan senja menjelang malam sambil menikmati pemandangan yang menawan.

Dari sini kita bisa melihat dengan jelas kompleks Candi Prambanan di kejauhan dan juga Gunung Merapi sebagai latar belakang. Bukan hanya suasananya yang menakjubkan tetapi hidangan kuliner lokal yang tersedia juga sangat menggoda selera.  Nasi goreng, mie goreng Jawa dan iga bakarnya pas di lidah setelah seharian mengembara di Candi Borobudur hingga beberapa tempat wisata di sekitarnya.

Pemandangan Candi Prambanan : dokpri
Pemandangan Candi Prambanan : dokpri


Sekitar pukul 5.30 sore kami masuk ke kompleks candil. Melihat deretan anak tangga yang cukup banyak, ternyata kami diijinkan naik ke pelayaran candi menggunakan  kendaraan dan nanti dijemput kembali sesuai pertunjukkan.

Gerai suvenir: dokpri
Gerai suvenir: dokpri


Sebelum masuk ke pelayaran candi, kami sempat melihat-lihat beberapa gerai yang menjual suvenir, kerajinan tangan, serta makanan dan minuman.

Di pelataran candi, tepat di dekat gerbang pertama, sudah disiapkan panggung yang megah.  Tulisan Kraton Ratu Boko juga ada di sini sejingga merupakan spot yang cantik untuk berfoto.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun