Hari sudah menunjukkan sekitar pukul 19.30 waktu Tashkent. Namun mentari masih bersinar dengan terang. Dengan  semangat untuk menjelajahi Tashkent kekinian,  saya memutuskan untuk menghabiskan waktu di salah satu tempat paling populer di kota ini, yaitu  Tashkent City Mall. Mall ini merupakan pusat perbelanjaan modern yang menjadi magnet bagi wisatawan maupun penduduk lokal yang mencari tempat untuk berbelanja, bersantai, atau sekadar menikmati makan malam.
Setelah  hari Jumat yang panjang menjelajahi Tashkent, malam itu saya siap untuk pengalaman kuliner yang santai.
Dari Hotel Uzbekistan, perjalanan ke Tashkent City Mall sangatlah mudah, terutama dengan adanya sistem transportasi umum yang efisien, yaitu metro.
Stasiun metro terdekat dari hotel ini adalah Stasiun Amir Temur Hiyoboni, yang hanya berjarak beberapa menit berjalan kaki dari hotel. Saya kemudian menuju ke stasiun Paxhtakor dan kemudian berjalan kaki langsung di bawah tanah menuju Tashkent City Mall. Â Ternyata mall ini dapat diakses langsung dari stasiun metro Paxtakhor atau Alisher Navoi.
Begitu tiba di Tashkent City Mall, kesan pertama saya adalah kemegahan arsitektur modernnya. Mall ini dirancang dengan gaya kontemporer, dengan kaca-kaca besar dan struktur minimalis yang elegan. Di dalamnya, terdapat berbagai merek internasional, dari pakaian hingga elektronik, serta beragam pilihan tempat makan yang menggugah selera.
Namun, meskipun mall ini memiliki berbagai pilihan restoran yang menarik, saya memutuskan untuk berkeliling lebih dulu sebelum memutuskan di mana akan makan malam.
Di diusut Court banyak pilihan makanan. Namun karena siang tadi cukup banyak makan plov dan buah-buatan, saya belum merasa terlalu lapar.
Saya kemudian teringat sebuah tempat populer yang direkomendasikan oleh beberapa teman, yaitu Broadway Alley.