Mohon tunggu...
Taufik Uieks
Taufik Uieks Mohon Tunggu... Dosen - Dosen , penulis buku travelling dan suka jalan-jalan kemana saja,

Hidup adalah sebuah perjalanan..Nikmati saja..

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Asyiknya Naik Uncal Keliling 5 Desa Wisata di Kota Bogor

24 Oktober 2022   07:48 Diperbarui: 24 Oktober 2022   07:58 601
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kelenteng di Pulo Geulis | Kotekatrip

Kalau kota Bandung terkenal dengan Bandros maka, Kota Bogor juga tidak mau kalah dengan Uncal yang bisa mengajak wisatawan keliling kota Bogor dengan gratis.   Yuk ikuti kisah perjalanan KOTEKA TRIP bersama Dinas Pariwisata Kota Bogor ini.

KOTEKA Trip kembali mengadakan jalan-jalan ke Kota Bogor. Sebuah perjalanan yang itenerari nya dirahasiakan sampai detik-detik terakhir ini ternyata mengandung banyak kejutan-kejutan yang nikmat sehingga membuat saya dan lebih dari dua puluh peserta lainnya menikmati perjalanan sejak pagi hingga sore menjelang magrib ini dengan penuh semangat dan antusias. Begini kisahnya.

Pagi sekali saya sudah bersiap berangkat ke stasiun Bekasi dan kemudian menempuh perjalanan hampir dua jam menuju stasiun Bogor dengan transit di Manggarai. Ah jadi berimpi kalau suatu saat nanti ada jalur KRL dari Bekasi langsung Bogor dan tidak usah lewat pusat kota Jakarta.  

Kebetulan dalam perjalanan ini saya satu kereta dengan peserta wisata lainnya yaitu Pak Sutiono yang didapuk menjadi peserta tur paling sepuh namun selalu penuh semangat.  Kami hanya berbeda gerbong saja, saya kebetulan di gerbong 5 dan Pak Sutiono di gerbong lain.  

Kami langsung bertemu ketika turun dari kereta di Stasiun Bogor dan sesuai arahan sebelumnya langsung keluar dan belok kiri tepat di alun-alun kota Bogor di depan bangunan ikonik stasiun Bogor yang memiliki angka tahun 1881.

Berkumpul di dekat Alun-alun |Kotekatrip
Berkumpul di dekat Alun-alun |Kotekatrip

Disini sudah berkumpul panitia dari Dinas Pariwisata dan Budaya Kota Bogor dan juga Kang Arief yang akan bertugas sebagai pemandu dibantu beberapa rekannya serta tentu saja Sebagian besar peserta tur KOTEKA seperti Mbak Muthia Alhasany yang memang rumahnya di Bogor.

Sambil menunggu beberapa peserta yang masih dalam perjalanan, peserta mendapat sarapan bagi dari berbagai sponsor seperti Jumbobogor dengan berbagai macam kudapan dan juga Sarippala Bogor dengan jus pala dan Wingko lembut bernuansa rasa Pala. Selain itu juga ada Grab yang menjadi sponsor dengan membagikan goody bag berisi masker grab, buku dan voucher diskon untuk naik Grabcar. 

Sekitar pukul 9 pagi acara dimulai oleh Pak Wawan mewakili Dinas Pariwisata kota Bogor yang menjelaskan bahwa tujuan utama perjalanan KOTEKA kali ini adalah beberapa desa wisata yang ada di Kota Bogor. Menariknya , sebagian besar desa wisata ini muncul karena pandemi Covid 19 yang membuat warga mau tidak mau harus menjadi lebih kreatif.  Hari ini kami akan berkunjung ke 5 Desa wisata yang asyiknya akan ditempuh dengan naik Uncal.

Naik uncal | Kotekatrip
Naik uncal | Kotekatrip

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun