10. St. Isaac Cathedral
Pada kartu pos ini terlihat St. Isaac Cathedral dan monumen Nicholas I di depannya. Katedral ini merupakan salah satu katedral terbesar di Rusia yang dibangun pada awal abad ke XIX.
Demikian 10 Kartu pos yang patut dikenang dalam kunjungan ke St Petersburg dan kalau Anda mampir ke kota ini, tempat-tempat ini juga wajib disambangi. Masih ada 6 kartu pos lagi yang tidak saya foto di sini yaitu, The Beloselsky-Belozersky Palace, Tsarkoye Seo, Cathedral of Smolny, Monument of Catherine, The Admiralty, dan Bank Bridge.
Siapa sangka, membeli dan menyimpan kartu pos kalau kita berkunjung ke suatu kota, ternyata dapat membangkitkan kenangan yang dapat menjadi kisah menarik untuk diceritakan kembali.
Foto-foto: Dokpri
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI