Pada salah satu tembok di sebelah kanan ada sebuah tugu kecil dengan prasasti bertuliskan aksara Jawa. Sayangnya saya tidak dapat membaca tulisan tersebut dan hanya ada di baris paling bawah angka 1891. Apakah menunjukkan angka tahun?
Kemudian saya kembali ke arah timur dan kali ini bahkan melihat deretan lebih banyak lagi odong-odong warna pink di kedua sisi jalan. Semuanya berbentuk mobil VW baik Kombi maupun kodok.
Perjalanan di dalam kompleks Jero Beteng terus berlanjut ke arah utara melewati Jalan Kesatryan. Namun dalam pikiran saya masih membayang prasasti bahasa Jawa di Magangan Kulon dengan angka 1891 itu.
Yogya, Juli 2022
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H