Mohon tunggu...
Taufik Uieks
Taufik Uieks Mohon Tunggu... Dosen - Dosen , penulis buku travelling dan suka jalan-jalan kemana saja,

Hidup adalah sebuah perjalanan..Nikmati saja..

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Menikmati Karya Goya, Velazquez dan Jalan-jalan di Paseo del Prado

13 April 2022   13:35 Diperbarui: 13 April 2022   13:37 300
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kalau pada hari pertama di Madrid kami berkunjung ke beberapa plaza yang merupakan lapangan terbuka, kini tiba saatnya mampir dan melihat-lihat bangunan atau pun gedung bersejarah di ibukota Spanyol ini.  Pilihan jatuh pada Museo Nacional del Prado, yang merupakan museum seni paling kondang di Spanyol. 

Jika kemarin kami menjajal naik kereta bawah tanah atau metro maka pagi ini kami naik bus menuju ke Museo del Prado yang terletak di Paseo del Prado.

Turun di halte Bernama Museo Del Prado/Jardin Botanico yang berada tepat di depan museum, pemandangan yang indah dan nyaman kawasan Paseo del Prado di Madrid langsung menyambut. Di dekat halte yang termasuk halaman museum terdapat sebuah air mancur dengan hiasan patung.

Di halaman depan museum terdapat sebuah patung yang bernama Monumento a Velazquez.  Diego Velazquez sendiri adalah seorang pelukis  Spanyol terkenal dari abad ke XVII  yang karyanya banyak disimpan dan dipamerkan di Museum Prado ini.  Kami kemudian berjalan ke mengeliling gedung sambil mengagumi arsitekturnya yang unik. Gedung berlantai dua ini tampak kokoh dan gagah dengan jendela, relung dan tiang yang elegan.

Di sebelah kanan Gedung ada lagi sebuah monumen yang berbentuk patung, yaitu Monumento A Goya. Patungnya  terbuat dari perunggu dengan pedestal yang dari marmer dan batu granit ini.  Di dalam museum, banyak dipamerkan karya  Francis de Goya y Lucientes, pelukis Spanyol yang hidup pada akhir abad ke 18 hingga awal abad ke 19.  

Patung  Goya ini terletak di dekat antrean untuk membeli tiket masuk ke Museo del Prado.  Tidak lama kemudian perjalanan menikmati karya seni di dalam museum pun dimulai. Ketika membeli tiket, kami juga mendapat leaflet yang menjelaskan denah museum berikut lukisan dan nama-nama pelukisnya.

Di sini kami bisa menikmati banyak lukisan terkenal seperti Las Meninas karya Velazquez, The family of Charles IV dan The 3rd of May 1808 atau The Executions karya Goya.  Selain itu masih banyak karya pelukis lainnya seperti The Last Supper karya Juan de Juanes , dan The Noble Men with  his hand on his Chest, karya El Greco.

 Di samping pelukis dalam negeri Museum Del Prado juga menyimpan banyak karya pelukis Eropa lainnya seperti Durer, Rembrant, Raphael dan Caravaggio.

Saya merasa ada sesuatu yang hilang, yaitu Pablo Picasso. Sebelum datang ke Madrid, hanya nama Picasso yang terlintas ketika berpikir tentang pelukis Spanyol.   Namun ternyata karya Picasso sama sekali tidak dipamerkan secara permanen di museum ini. 

Rupanya ada lagi sebuah museum lukisan di Madrid yaitu Museo Nacional del Arte Reina Sofia yang letaknya tidak jauh dari Del Prado ini. Di museum itu karya pelukis Spanyol dari abad ke 20 seperti Picasso dan Salvador Dali banyak dipamerkan.  Mungkin dalam kunjungan lain kali ke Madrid saya akan punya waktu  untuk menikmati lukisan terkenal Picasso, yaitu El Guernica.  

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun