(Hong Kong Terbuka 2023) Jonatan Christie sudah lama menanti-nanti gelar juara. Sudah lebih dari 1 semester lebih tepatnya sudah 7 bulan 19 hari.
Jonatan Christie yang baru saja berulang tahun 15 September lalu kini genap berusia 26 tahun. Ia selangkah lagi menjadi juara di turnamen Hong Open 2023 (17/9).
Jika ia sanggup mengalahkan musuhnya Kenta Nishimoto, maka itu artinya penantian panjang itu akan terbayarkan hari ini.
Putra kedua pasangan Andreas Adi Siswa dan Marlanti Djaja kelahiran Jakarta ini terakhir menjadi juara pada gelaran Indonesia Masters Super 500 pada Minggu, 29 Januari 2023.
Jonatan Christie menyikat Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia) di partai final 21-15 21-13 dalam waktu 44 menit. Di partai sebelumnya Jonatan telah mengalahkan pemain hebat lainnya seperti Shi Yu Qi dan Laksyha Sen.
Hong Open adalah partai final ketiga Jonatan tahun ini. Ia juga meraih final di Jepang Terbuka namun sayangnya dikalahkan oleh peringkat 1 dunia, Viktor Axelsen dengan skor telak 8-21 18-21 dalam 45 menit, Minggu 30 Juli 2023.