Mohon tunggu...
TAUFIK HIDAYAT
TAUFIK HIDAYAT Mohon Tunggu... Guru - Love, Bless and Dreams Comes True ❣️

Guru di MA Al-Azhar Asy-Syarif Sumatera Utara. Terima kasih yang sudah vote dan kasih komentar. Salam Kompasiana.

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Jika Tanpa Orangtua, Kampung Hanyalah Sekadar Alamat

30 April 2023   22:45 Diperbarui: 30 April 2023   22:57 952
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ingin  pulang (Foto Kampung Halaman Villa  dan Resto via Kompas.con) 

Kampung adalah tempat dimana kita dilahirkan atau dimana kita lama menetap sehingga memiliki sanak saudara disana.

Tapi apa jadinya jika orangtua kita telah tiada, apakah kampung masih menjadi tempat yang sama. 

Adele pernah berkata, "Di kampung halaman saya, ingatan saya menjadi segar. "

Ya benar saja. Bila kita balik ke kampung apalagi bagi mereka yang hidup merantau, ingatan atau memori akan terikat dalam diri kita.

Ingatan masa kecil, masa susah senang saat bersama - utamanya dalam sebuah keluarga. 

Kampung menjadi identitas mereka yang memang berasal dari sana.

Dari kampung, segala pengejawantahan pribadi-pribadi akan terlatih, peran orang tua sungguh vital dalam menyimpul tali-temali kenangan kita akan kampung. 

Seumpama peribahasa setinggi-tingginya bangau terbang ia akan ke kubangan juga. Sejauh mana seseorang merantau pasti ia ingin balik ke kampung juga - minimal segala kenangan di benaknya yang menyala. 

Dalam suasana Lebaran, misalnya - balik kampung atau istilah pulang kampung menjadi suatu keniscayaan bagi yang ingin. Tidak hanya di Indonesia tradisi ini terjadi di belahan dunia lain di luar sana. 

Ingin  pulang (Foto Kampung Halaman Villa  dan Resto via Kompas.con) 
Ingin  pulang (Foto Kampung Halaman Villa  dan Resto via Kompas.con) 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun