Sebanyak 5 wakil Indonesia masih bertahan di putaran semifinal turnamen badminton Orleans Masters 2023, Sabtu (8/4).
Lima wakil tersebut terdiri dari 1 ganda putri, 2 ganda putra dan 2 ganda campuran. Pemain tunggal telah habis dari peredaran Orleans.
Semifinal akan dimulai pada pukul 17.00 WIB yang disiarkan di INewsTV. Indonesia masih partai pertama, ketiga, kesembilan dan kesepuluh.
Turnamen berhadiah total $ 240.000 ini memakai 1 lapangan di babak semifinal dan semoga pemain Indonesia memenangkan pertandingan dengan baik.
Drawing Pertandingan Semifinal (8/4)
Prediksi Pemain Indonesia
Adnan/Nita memang malah peringkat 72-25 dari pemain Taiwan Ye/Lee. Ye memiliki pukulan smash yang kuat, Nita harus mengantisipasi dengan baik. Menyerang Lee Chia Hsin juga tidak akan cukup mudah karena dia telah banyak makan asam garam pertandingan.
Adnan/Nita harus sebisa mungkin main menekan sejak awal game. Jika tidak, tiket final akan lenyap begitu saja. Kesempatan menang Adnan/Nita ada 55% . Semoga diberi kemudahan untuk menang.
Ganda campuran Indonesia ini harus mewaspadai pasangan Malaysia di bawah asuhan mantan pelatih nasional Nova Widianto. Rehan/Lisa pernah disakiti sekali oleh Chen/Toh di babak kedua Malaysia Open 2023 (12/1). Ketika itu mereka kalah 19-21 16-21.
Rehan harus mempertajam smashnya. Ia juga harus menekan sejak awal. Putri Malaysia cukup baik mendulang poin - Lisa harus mampu mengelabuhinya di depan net. Chen/Toh bahkan mengalahkan pasangan China di babak perempatfinal, jika tida mewaspadai dari awal, maka kesempatan emas untuk masuk final akan lenyap begitu saja.
Pasangan Indonesia, Lanny/Ribka akan menemui jalan terjal di babak semifinal. Lawannya adalah juara Spain Masters pekan lalu, Liu Sheng Shu/Tan Ning. Meski menang peringkat 42-79 Lanny/Ribka harus bisa main all in.
Pasangan China ini memiliki permainan yang cukup rapi. Mereka dapat mengontrol permainan walau tertinggal. Smash dan serangannya cukup mematikan. Lanny/Ribka harus meredam kelebihan lawannya ini sehingga mereka tidak bisa berkembang. Semoga coach Eng Hian memberikan masukan yang padu pada mereka.
Siapapun pemenangnya adalah Indonesia juga. Namun catatan menjelaskan bahwa Leo/Daniel menang rekor 1-0 atas Fikri/Bagas. Mereka menang di babak pertama Thailand Open 2021 (12/1) dengan skor 15-21 29-27 21-13.
Siapapun yang menang semoga bisa siap fisik dan mental melawan pemenang antara ganda China Chen Bo Yang/Liu Yikang dan Lee Jhe Hari/Yang Po Hsuan.
*****
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H