"Ke depan kami harus latihan lagi untuk memperbaiki kesalahan. Dari awal harusnya tidak jelek seperti tadi, " Kata Leo.
Leo mengatakan strategi bermain no-lop ternyata kurang berjalan lancar karena malah banyak salah sendiri.
"Setelah ini kami akan ke Swiss Open. Kami mau evaluasi dan kasih yang terbaik lagi, " imbuh Juara Dunia Junior itu.
Nomor tunggal putri semata wayang, Gregoria Mariska Tunjung juga harus menyerah secara dramatis dari wakil China lainnya, Chen Yu Fei. Meski mencoba mengimbangi masih banyak kelemahan yang harus ditutupi Gregoria. Ia pun menyerah 22-24 21-23 dalam tempo 56 menit.
Gregoria mengaku bersyukur karena mencapai target. Ia mengaku senang bisa bermain lagi dengan Chen Yu Fei setelah bertemu di Dubai Desember 2022. "Saya kurang puas karena saya ingin membuat kejutan, " pungkasnya.
***
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H