Nomor 13 dunia Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin unggulan 4 keluar sebagai juara di Thailand Masters 2023. Ganda putra Indonesia itu mencukur Su Ching Heng/Ye Hong Wei asal Taiwan peringkat 42 dunia.
Tampil terus menekan di babak pertama, Leo/Daniel mampu unggul 21-16 di game pertama. Terus unggul di game kedua dengan bola depan yang baik, pasangan Indonesia terus mendulang poin hinggal menang 21-17 dalam waktu 41 menit.
Leo yang sedang sakit batuk tetap memberikan yang terbaik dengan bola dinamis yang ia mainkan. Kadang bola dipukul pelan dan kencang, penempatan bola yang baik dan juga serobotan yang sukses membuat sulit lawan.
Jadi juara, Leo/Daniel mendapatkan ucapan langsung dari BWF di sosial media China Weibo. "Selamat kepada Karnando/Martin karena memenangkan kejuaraan ganda putra Thailand Masters 2023, dan selamat kepada mereka karena memenangkan dua gelar juara berhenti berturut-turut!" tulis akun @BWF
Turnamen individu yang mereka akan jalani dalam waktu dekat adalah All England Open 2023 di Birmingham pada 14-19 Maret. Dengan menjuarai Indonesia dan Thailand Masters dipastikan peringkat mereka naik tajam dan menjadi ganda putra terbaik ketiga dalam tangga peringkat Badminton World Federation (BWF).
Fans badminton di Tiongkok, China mengatakan Leo/Daniel akan memasuki perimgkat 10 besar dunia pekan depan. "Minggu depan world no.10," komen @Kurikara di laman @Little Star.
"Untunglah Leo/Daniel masih muda. Masih bisa bersama Liang/Wang Chang di masa depan," sahut netizen China lainnya @Leci dari Guangdong.
***
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H