Babak semifinal Indonesia Masters Super 500 telah usai. Sebanyak lima negara berhak tampil di babak puncak besok. Indonesia sendiri kebagian tiga wakil di babak final.
Hasil semifinal hari adalah hasil yang membahagiakan bagi pecinta badminton tanah air. Pasalnya, dari 3 wakil yang berjuang di semifinal, tidak ada yang kalah ataupun tersingkir.
Jonatan Christie mampu memetik kemenangan 2-1 kontra Shi Yu Qi. Chico Aura Dwi Wardoyo juga mampu menang 2-1 atas senior Ng Ka Long Angus. Hasil menggembirakan juga diberikan Leo/Daniel yang menang 2-1 lawan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
Berikut Hasil Lengkap 10 Semifinal Indonesia Masters 2023 (28/1)
Tunggal Putra
Jonatan CHRISTIE [4] Indonesia vs China SHI Yu Qi
21-13 15-21 21-19 berlangsung selama 73 menit
Tunggal Putra
Chico Aura DWI WARDOYO Indonesia vs Hong Kong China NG Ka Long Angus
17-21 27-25 22-20 berlangsung selama 83 menit
Tunggal Putri
AN Se Young [3] Korea vs China WANG Zhi Yi [6]
21-9 10-21 21-16 berlangsung selama 69 menit
Tunggal Putra
Carolina MARIN [7] Spain vs China HAN Yue [8]
21-15 21-14 berlangsung selama 41 menit