Pebulutangkis tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung secara mengejutkan mengalahkan He Bing Jiao dengan dua game langsung, 21-19 21-17 di babak 16 Indonesia Masters 2023 pada Kamis, 26 Januari siang.
"He Bing Jiao kalah 0-2 dari Mariska dan melewatkan perempat final," tulis BWF di sosial media, Weibo (26/1).
Netizen China kemudian datang memberikan komentar. "Gadis ini (Gregoria) agak kuat," puji @Sky.
"Mariska luar biasa," sambung netizen lain, @Sc ah 123.
Kritikan juga diberikan kepada He Bing Jiao. Menurut salah satu netizen, He Bing Jiao rajin ikut turnamen kini selalu kandas. "Semakin banyak Anda bertarung, semakin Anda mundur! Apa yang terjadi?" kata @Jeffayu.
"Bing Jiao kalah dari Mariska dua kali," ujar @Lost.
Salah seorang netizen berempati pada He Bing Jiao. Menurutnya kekalahan He karena dirinya masih dihantui keterbatasan diri sebab pemulihan cedera Achilles Tendinitis. Cedera tendon Achilles adalah cedera yang menghubungkan otot betis dengan tulang tumit.
Kondisi ini membuat He Bing Jiao tidak leluasa untuk bergerak seperti biasa di lapangan. Membuatnya kalah 2 beruntun dari Gregoria padahal ia menang di 3 pertemuan awal mereka tanpa kehilangan satu set pun.
Penampilan He Bing Jiao Musim 2023
Usia: 25 Tahun - Tinggi: 169 cm
Pegangan: Kiri - Peringkat : 5
Malaysia Open : Gugur di Babak 32 Besar