Aku melihatmu belayar
Mengarungi luasnya samudera
Dengan tegaknya bentang tiang pengharapan
Sembari menanti tempat yang tepat untuk bersandar
***
Mungkin dalam pencarianmu
Tak pernah kau sadari bahwa aku mengitarimu
Jika terjadi gelombang itu karenaku
Jika kau kehilangan arah pun itu karena dayaku
***
Meski aku tak peduli kemana dirimu akan berlabuh
Berbagi kisah tentang petualanganmu ketika mencoba menepikan lelah
Aku akan tetap menemani dengan caraku dikisaranmu
Menjagamu dalam senyapku
***
18 Januari 2019
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI