Mohon tunggu...
Tati Hidayat
Tati Hidayat Mohon Tunggu... Asisten Rumah Tangga - Wanita Biasa

Penikmat hidup

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Triana Seorang Pendamping Kejiwaan di Surakarta

30 Oktober 2023   11:01 Diperbarui: 30 Oktober 2023   11:18 98
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dok. Youtube Satu Indonesia

Masalah kejiwaan bisa terjadi kepada siapa saja, banyak faktor yang menyebabkan seseorang terganggu kejiwaannya. Pandemi kemarin sebenarnya masih banyak meninggalkan trauma yang mendalam, bagaimana tidak banyak sanak keluarga yang ditinggalkan oleh orang-orang yang mereka cintai, teman, sahabat atau tetangga. Iya pandemi banyak menyisakan luka, dan kenangan buruk.


Kesehatan tidak hanya pada fisik saja, melainkan mental, spiritual maupun sosial. Berdasarkan survei gangguan mental emosional di Indonesia terjadi pada 6 dari 100 orang. Kesehatan mental seseorang bisa terjadi dengan berbagai faktor, bisa terjadi dalam masalah di lingkungan kerja, keluarga, masyarakat sekitar dan sebagainya. Terkadang kita harus pintar mengelola stres dengan baik, seperti yang dianjurkan Kemenkes dalam CERIA.

ODMK (Orang Dalam Masalah Kejiwaan) sangat membutuhkan seorang pendamping kejiwaan untuk memulihkan kembali kesehatan mentalnya

Orang Dalam Masalah Kejiwaan (ODMK) membutuhkan perhatiaan dari orang-orang yang peduli dengan sekitarnya. Mirisnya banyak sekali ditemukan di jalan-jalan ODMK yang liar begitu saja, sehingga terkadang gangguan jiwa mereka semakin parah. Masyarakat kita masih saja menganut paham, mengasingkan ODMK dan bersyukurnya sekarang tidak lagi pemasungan. 

Di kota-kota besar ODMK yang tidak ada keluarganya atau dengan batasan ekonomi banyak yang terlantar. Kecuali ada orang-orang yang peduli kemudian melapor ke rumah sakit terdekat. 

Belum lama ini setiap tanggal 10 Oktober ditetapkan sebagai Hari Kesehatan Jiwa Sedunia. Dengan begini diharapkan meningkatnya kesadaran dan kepedulian untuk menjaga kesehatan jiwa dimulai dari diri sendiri dan orang lain sekitar kita.

Triana Pendamping Masalah Kejiwaan


Seorang Triana patut kita jadikan teladan, karena dia sudah cukup berani dan peduli kepada orang dengan masalah kejiwaan atau biasa yang kita sebut ODMK. Sebenarnya kita semua butuh teman yang mau mendengarkan keluh kesah kita, dengan begitu beban di jiwa menjadi ringan setidaknya meskipun belum menemukan solusi bagi masalah yang sedang dihadapi.


Bermula dari kepedulian pada orang dengan masalah kejiwaan (ODMK), tiga mahasiswi Sosiologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Sebelas Maret (UNS): Triana Rahmawati Febrianti Dwi Lestari, dan Wulandari mendirikan Griya Schizofren. Triana yang kini berdomisili di Solo bersama teman-temannya sengaja mendirikan Griya Shizofren sebuah tempat komunitas pemuda peduli gangguan kejiwaan. 

Griya Shizofren hadir dengan kepedulian anak muda yang mengampanyekan pada orang dengan gangguan kejiwaan. Latar belakang berdirinya Griya Shizofren ini sendiri adalah rasa khawatir tentang pertumbuhan semakin tinggi ODMK, sedangkan kepedulian masyarakat tidak sebanyak jumlah ODMK yang semakin meningkat.


Mereka memulai dengan mengikuti Program Kreativitas Mahasiswa-Pengabdian Masyarakat UNS. Triana dan teman-temannya hendak mendekati persoalan ODMK dari Ilmu Sosiologi. Mereka kemudian mengabdi pada Griya PMI dan menginisiasi untuk melakukan pendampingan ODMK. 

Pada awalnya, hanya 10 mahasiswi yang terlibat di Griya PMI. Seminggu 3-4 kali mereka mengunjungi dan berinteraksi dengan ODMK di Griya PMI, hingga akhirnya sudah ada sekitar 50 orang yang terlibat. 

Pada Oktober 2014, Triana bersama koleganya mendirikan Griya Schizofren. Dan saat ini sudah ada 200 ODMK yang terjaring baik di dalam maupun di luar Solo. 

Pendampingan ini juga melibatkan keluarga dari penderita ODMK. Kegiatan pendampingan pun dilakukan, di antaranya dengan menemani mereka mengobrol, melakukan aktivitas harian, bernyanyi, menggambar, kegiatan melipat kertas, salat berjamaah, dan buka puasa bersama saat bulan Ramadhan.


Kepedulian Triana dan teman-temannya mendapatkan Apresiasi Satu Indonesia Awards pada tahun 2017. Semoga kita pun bisa mengikuti langkah Triana dan teman-temannya untuk lebih peduli kepada sekitar kita. Ada baiknya untuk melaporkan ke puskesmas terdekat, jika melihat ada ODMK yang berkeliaran agar segera ditangani. 

Karena ODMK yang mendapatkan pengobatan sedini mungkin, akan membaik atau setidaknya lebih terawat dengan pendampingan. Pemerintah juga sudah menyiapkan di puskesmas terdekat untuk pelayanan kesehatan jiwa. Bukan hanya untuk ODMK saja, tetapi kita pun bila ingin mengecek kesehatan jiwa sedini mungkin bisa datang ke puskesmas terdekat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun