Mohon tunggu...
Tasya Nurdiana
Tasya Nurdiana Mohon Tunggu... Mahasiswa - PGPAUD Universitas Negeri Surabaya

Early Childhood Education

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud Pilihan

Simak Manfaat Bermain Lego untuk Perkembangan Kognitif Anak

10 April 2022   12:09 Diperbarui: 10 April 2022   12:22 1960
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Anak usia dini berada pada usia golden age. Usia golden age atau fase emas anak ini merupakan masa dimana otak anak mengalami perkembangan yang paling cepat dalam pertumbuhannya. 

Pada usia 0-6 tahun inilah sebesar kurang lebih  80%  otak anak mengalami perkembangan dan anak menyerap informasi yang di diapat dari lingkungannya baik perilaku, kata-kata baik ataupun buruk yang akan menjadi dasar terbentuknya kepribadian, karakter anak serta kemampuan kognitif anak.

Kognitif diartikan sebagai suatu kegiatan yang berkaitan erat dengan kemampuan berfikir sehingga anak dapat memecahkan suatu masalah berdasarkan pengalaman belajar anak. 

Oleh karena itu maka di perlukannya stimulasi yang baik untuk mengasah kemampuan berfikir anak tersebut diantaranya melalui kegiatan bermain. Seperti yang telah diketahui bahwa anak belajar melalui kegiatan bermain, maka diperlukanya fasilitas bermain anak untuk mendukung perkembangannya.

Salah satu permainan yang dapat memberikan stimulasi kognitif anak adalah melalui permainan lego. Lego sendiri merupakan permainan yang berupa kepingan plastik warna yang dapat dirangkai dan disusun menjadi berbagai bentuk. 

Anak usia pra sekolah berada pada tahap pemikiran pra operasional yaitu perkembangan kemampuan anak terbentuk berdasarkan pengalaman mereka terkait dunia melalui proses adaptasi simbolik menggunakan benda atau objek. Objek tersebut akan dapat diutarakan oleh anak melalui kata-kata.

Dokpri
Dokpri

Maanfaat bermain lego diantaranya dapat mengenalkan konsep warna, pola, tekstur, ukuran dan geometri pada anak sehingga konsep tersbeut dapat tersimpan dalam memori mereka serta mereka dapat mengungkapkan pendapat mereka berdasarkan ingatan yang tersimpan berikut. 

Lego juga dapat melatih kreatifitas dan keterampilan anak dalam menyusun atau merancang sesuatu. Dari manfaat-manfaat tersebut maka kemampuan anak dalam mengenal simbol-simbol juga meningkat diikuti dengan perkembangan kognitif anak yang semakin optimal pula.

Oleh karena itu bagi orang tua yang sering marah dikarenakan mainan lego yang berserakan kesana-kemari harus mengetahui terlebih dahulu manfaat lego bagi perkembangan kemampuan kognitif anak yang sangat bermanfaat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun