Mohon tunggu...
Audii
Audii Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

KKN

Pondok Ramadhan: Mempererat Kedalaman Spiritual dan Kedisiplinan di MAN 1 Kediri

31 Mei 2024   02:04 Diperbarui: 31 Mei 2024   02:23 50
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Acara Penutupan Pondok Ramadhan (Dokpri)

Di MAN 1 Kediri, semangat keislaman tidak hanya diajarkan di kelas, tetapi juga diamalkan melalui kegiatan-kegiatan ekstrakurikuler dan kegiatan yang ditujukan untuk memperdalam pemahaman agama. Salah satu acara tahunan pada bulan puasa yang menjadi wadah bagi siswa untuk mendalami ajaran agama Islam adalah Pondok Ramadhan. Acara Pondok Ramadhan merupakan suatu kegiatan keagamaan yang dilaksanakan agar para siswa merasakan bagaimana pendidikan yang ada di Pondok Pesantren. Pada tahun ini kegiatan tersebut telah dilaksanakan pada tanggal 2-5 April 2024.

Pondok Ramadhan di MAN 1 Kediri menjadi momen yang dinantikan oleh seluruh siswa setiap tahunnya. Kegiatan Pondok Ramadhan dimulai setiap pagi pukul 07.30 WIB, di mana semua siswa wajib hadir di madrasah. Pembukaan Pondok Ramadhan dilaksanakan pada hari Selasa di lapangan sekolah oleh seluruh siswa kelas X dan XI, kepala madrasah, guru, para mahasiswa serta para staf di sekolah. Kedisiplinan sangat ditekankan, sehingga bagi siswa yang tidak hadir, mereka diwajibkan memberikan 1 Al-Qur'an sebagai bentuk konsekuensi atas ketidakhadirannya.

<p>

Dalam pelaksanaannya, para siswa putra dan putri dipisahkan tempatnya, dengan putra berkumpul di aula bawah dan putri di aula atas. Mahasiswa bertugas sebagai koordinator untuk memastikan kelancaran acara, mulai dari pembagian penanggung jawab materi, distribusi juz Al-Qur'an untuk para siswa, hingga memastikan setiap siswa membaca Al-Qur'an dengan khusyuk. Materi yang disampaikan selama Pondok Ramadhan sangat beragam dan relevan dengan kebutuhan spiritual siswa. Mulai dari pembelajaran tentang puasa, zakat, thaharah, hingga tata cara sholat. Bahkan, pada hari Kamis, siswa diajarkan tentang merawat jenazah bagi putra dan Risalatul Mahid bagi putri.

Acara Penutupan Pondok Ramadhan (Dokpri)
Acara Penutupan Pondok Ramadhan (Dokpri)
Puncak acara Pondok Ramadhan di MAN 1 Kediri adalah buka bersama serta penutupan Pondok Ramadhan yang diselenggarakan di madrasah pada hari Jumat sore pukul 16.00 WIB. Acara ini menjadi momen kebersamaan bagi seluruh peserta untuk merayakan keberhasilan dan kedekatan spiritual yang telah terjalin selama empat hari penuh.
<p>


Dengan menggelar Pondok Ramadhan, MAN 1 Kediri tidak hanya membentuk siswa yang cerdas secara akademis, tetapi juga diharapkan para siswa dapat menjunjung tinggi nilai-nilai keislaman, kedisiplinan, serta mempererat ikatan persaudaraan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten KKN Selengkapnya
Lihat KKN Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun