Mohon tunggu...
Tareq Albana
Tareq Albana Mohon Tunggu... Jurnalis - Mahasiswa

Nominee of Best Citizen Journalism Kompasiana Awards 2019. || Mahasiswa Universitas Al-Azhar, Mesir. Jurusan Hadits dan Ilmu Hadits.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Artikel Utama

3 Kebiasaan Orang Indonesia yang Bikin Orang Mesir Tertawa

18 Maret 2019   00:49 Diperbarui: 19 Maret 2019   14:59 5630
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Orang Indonesia (Sumber foto: coreymondello.com/indonesian-people)

Orang mesir kaget ketika melihat mahasiswa Indonesia menenteng 1 plastik transparan berisi 2 kilo cabai dengan santainya.  Hal ini menarik perhatian orang Mesir yang berpapasan dengan pelajar Indonesia ini, entah apa yang ada di benak mereka melihat orang Indo yang badannya kecil-kecil namun "beringas" saat memakan cabai.

Senior saya juga pernah dibilang gila oleh orang Mesir, ketika ia membeli 3 kilo cabai untuk acara kajian di rumahnya. Orang Mesir sangat heran melihat orang Indonesia memakan cabai ini, tak heran jika mereka menertawakan pelajar Indonesia yang membeli banyak cabai, karena terlihat aneh bagi orang Mesir.

3. Duduk Jongkok

Jongkok di Indonesia barangkali sudah menjadi hal lazim bagi kita. Banyak kita temui orang-orang Indonesia sering duduk jongkok, apalagi di pasar tradisional. Saya pernah menemani ibu berbelanja di salah satu pasar tradisional di Padang, ketika akan memilih buah yang mau dibeli, kita harus jongklok agar bisa memilih buah atau sayuran, karena barang jualan itu terleta dilantai, sehingga mau tak mau kita harus jongkok.

Di Pondok Pesantren pun juga begitu, ketika kita akan meminum sesuatu sedangkan disekitar kita tidak ada bangku untuk duduk, maka jongkok adalah salah satu solusi minum dengan sopan.

Namun ketika anda berkunjung ke Mesir, jangan coba sekali-kali untuk jongkok,  walau untuk minum sekalipun. Karena bagi orang Mesir jongkok di tempat umum merupakan hal yang tidak sopan, apalagi bagi perempuan. 


Jadi jika anda ingin meminum sesuatu, maka minum saja sambil berdiri, karena bagi orang Mesir minum berdiri lebih sopan dibanding dengan minum sambil jongkok. Walaupun dalam kacamata agama minum berdiri merupakan hal yang tidak dianjurkan, bahkan dilarang.

Saya pernah ditegur orang Mesir ketika minum sambil jongkok, saya pun membela diri karena minum sambil berdiri juga dilarang dalam agama. Namun pada akhirnya orang yang menegur tersebut mengajari saya bahwa kalau mau minum lebih baik duduk daripada jongkok, karena bagi orang Mesir duduk jongkok itu hanyalah ketika BAB saja. wajar saja jika jongkok di depan umum merupakan hal yang tidak sopan di Mesir.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun