Mohon tunggu...
Taqiya Muhtadiya
Taqiya Muhtadiya Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Sekolah Vokasi IPB

Saya merupakan anggota tim enginews dari Sekolah Vokasi IPB

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Kelurahan Kedung Halang Menargetkan Akses Mudah dalam Pendaftaran e-SPPT

15 Desember 2022   11:14 Diperbarui: 15 Desember 2022   11:37 206
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bogor, Indonesia.

Pada tanggal 24 Oktober 2022, mahasiswa IPB University Program Studi Komunikasi Digital dan Media dari Sekolah Vokasi melakukan kunjungan ke Kelurahan Kedung Halang dengan tujuan mengetahui lebih lanjut mengenai profil Kelurahan, media sosial apa saja yang digunakan di Kelurahan tersebut, program kerja pada Kelurahan Kedung Halang dan kendala apa saja yang sedang dialami oleh Kelurahan tersebut. Mahasiswa IPB University mengunjungi Kelurahan Kedung Halang yang terletak di Jalan Raya Kedung Halang No.03, Bogor Utara 16158.

Tujuan tersebut direalisasikan bersama oleh ketujuh mahasiswa dengan mencari kajian lebih dalam mengenai profil Kelurahan dan permasalahan yang timbul di Kelurahan Kedung Halang itu sendiri. Diketahui wilayah Kedung Halang ini memiliki akun media sosial, diantaranya Facebook, Twitter dan Instagram. Tetapi Kelurahan sering bergerak aktif dalam media sosial Instagram, semua kegiatan yang terlaksana di hari H langsung di informasikan melalui laman Instagram secara real time.

Kelurahan Kedung Halang juga memfokuskan sebagai wilayah pemukiman dan wilayah jasa perdagangan, sehingga muncul inovasi-inovasi terkait pariwisata yang akan di bangun pada wilayah Kedung Halang tersebut.

Tetapi hal tersebut merupakan salah satu masalah karena perencanaan bangunan pariwisata terkait masih terkendala dari beberapa tahun yang lalu. Sehingga Kelurahan Kedung Halang mulai menyelesaikan permasalahan yang lebih utama di daerah tersebut yaitu berupaya melakukan sosialisasi dalam mendaftar akun untuk membayar PBB melalui aplikasi E-SPPT.

Hal itu dikarenakan Kebijakan pemerintah Kota Bogor tidak akan lagi menerbitkan surat perhitungan pajak bumi bangunan dalam bentuk manual tetapi secara digital. Tetapi Masalahnya adalah warga Kedung Halang sebagian besar gagal dalam menggunakan teknologi dan kurang peduli sehingga banyak yang belum melakukan pendaftaran secara online atau membuat akun digitalisasi tersebut, sedangkan tahun depan pembayaran PBB sudah tidak lagi dicetak secara manual. Sehingga saat ini kelurahan Kedung Halang membutuhkan penyebaran informasi pendaftaran E-SPPT secara digital. 

Dengan tujuan itu, maka mahasiswa IPB University memberikan upaya bantuan sesuai yang diinginkan oleh Kelurahan. Masyarakat Indonesia pada umumnya malas membaca, sehingga mereka lebih suka menonton video. Maka mahasiswa IPB University akan turut serta berkontribusi dalam membuat video mengenai tata cara pendaftaran akun dan pembayaran PBB melalui aplikasi E-SPPT.

Dengan selesainya pemberian bantuan mahasiswa IPB University terhadap Kelurahan Kedung Halang diharapkan para warga memiliki akses lebih mudah dalam mendaftarkan diri untuk membayar PBB dan Kelurahan Kedung Halang memiliki kemudahan karena PBB dapat dipantau melalui media digital.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun