Pesta Nikah Anak Bpk Domi Klau
Hari itu Sabtu, 26 Oktober 2024, masih dalam suasana duka saya tidak ke sekolah. Malamnya menghadiri pesta syukur pernikahan anaknya Bapak Domi Klau (teman Katekis Assisi). Saya tiba di tempat acara di bilangan Maulafa belum banyak undangan. Seusai makan pembukaan patah pinggang (istilah orang Kupang) acara bebas, saya ikut tebe dan pamit pulang.
Pertemua Perdana Pembentukan Panitia Misa Perdana.
Minggu, 27 Oktober 2024 saya mengikuti misa II dan membaca pengumuman, seusai misa membantu Om Elias membereskan yang berserakan. Sore menjelang malam menghadiri rapat pembentukan panitia misa perdana imam baru Diakon Rio Kanaf. Rapat dipimpin sendiri oleh pastor paroki.
Kami di sambut dengan the hangat, kopi hangat dan pisang rebus dan makanan local lainnya. Seusai pertemuan kami makan malam bersama dan singga tempat doa. Setiba di tempat doa (Keluarga Bpk Jon Manehat) sudah selesai doa, saya ikut menikmati pisang goring dan the hangat.
Bello, 27 Oktober 2024, 21.14 Menit
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H