"Kami juga berharap para alumni dapat berperan di tempatnya masing-masing untuk membumikan nilai moderasi beragama. moderasi beragama menjadi wajah etalasi kelembagaan UIN KHAS hal ini diwujudkan dengan bangunan integrasi keilmuan dalam bingkai filosofi kedalaman ilmu berbasis kearifan lokal yang ditopang melalui penguatan nilai-nilai moderasi beragama dalam satu tarikan nafas keilmuan keberagaman, kemanusiaan dan keindonesiaan.
Sekali lagi selamat bagi wisudawan dan wisudawati pada pagi hari ini. Ingat bahwa masyarakat menanti pengabdian ilmu anda yang telah diperoleh selama menuntut ilmu di kampus ini. Janganlah berhenti menuntut ilmu teruslah belajar dan mengabdi dimanapun berada,"harap Rektor. Â
Orasi ilmiah disampaikan oleh Prof. Dr. Nur Syam, M.Si Guru Besar UIN Sunan Ampel Surabaya. Â Â
Berdasarkan surat pengumuman yang bernomor : 1621/In.20/1/PP.00.9/12/2021 yang ditembuskan langsung pada rektor sebagai laporan diketahui jumlah wisudawan ke-VI sebanyak 470 wisudawan. Dengan rincian wisudawan sarjana S-1 435 orang, Pascasarjana 33 orang dan Pascasarjana S-3 sebanyak 2 orang.
"Wisuda tahap VI di tahun 2021 diikuti 470 wisudawan dan dilakukan secara offline namun tetap wajib mengikuti protokol kesehatan pencegahan covid 19 untuk itu seluruh peserta dan petugas diwajibkan mengenakan masker," tutur Ali Sodiq selaku ketua panitia wisuda.
Dari pantauan media ini terlihat peserta wisuda melakukan scan barcode PeduliLindungi sebelum memasuki komplek GKT dan menunjukan hasil swab antigen bagi wisudawan yang belum vaksin.#tamam Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H