Mengherankan buat kami, karena setiap tahun menerima SPPT PBB murah itu dan tidak pernah sama sekali terbesit dari si A untuk bisa mengurus balik nama sertifikat tanah (SHM), mengurus balik nama SPPT PBB dan mengurus IMB. Jelas ini membuat curiga saya.
Kenapa si A jadi parah "bohongnya" pada negara ?
Saya tidak bisa memahami kalau ada wajib pajak berusaha menghindar dari pajak, sementara ia menikmati tanah dan bangunan tersebut setiap saat. Kemana rasa cintanya pada bangsa dan negara, dengan membohongi kewajiban pajaknya itu ?
Bangunan di atas tanah 300 meter persegi, berada di pinggir jalan raya, 2 tingkat lagi ! Bisa lolos dari Perhitungan Pajak Bumi dan Bangunan ?? Ckckckck...something wrong with my country !
[caption id="attachment_355189" align="aligncenter" width="454" caption="SPPT PBB th 2014 yang bangunannya lolos selama 6 tahun dari perhitungan (dok.pri)"]
[caption id="attachment_355190" align="aligncenter" width="407" caption="Selama 6 Th, bangunan ini tidak masuk dalam perhitungan PBB. Ini gambar bangunan paling baru 2014 (dok.pri)"]
Singkatnya, bagaimana dengan peran Dinas Pendapatan Daerah yang melakukan pemetaan setiap wilayah? Bila saja Dispenda mau menggunakan Google Street View yang memperjelas keadaan bangunan tersebut pastinya Dispenda tidak akan mengalami kerugian besar, dalam hal ini saya lebih menyayangkan tentang "berkurangnya salah satu penerimaan negara yang bisa dipergunakan untuk kemakmuran rakyat karena kurangnya pemahaman pejabat Negara kepada teknologi yang berkembang seperti Google Street View".
Google Street View merupakan sebuah fitur Google Maps yang diperkenalkan tahun 2007 dan menyediakan pemandangan jalan 360° dan membolehkan pengguna melihat bagian dari kota pilihan mereka dan wilayah metropolitan sekitarnya pada tingkat dasar.
Google Street View, ketika dioperasikan, menampilkan foto yang sebelumnya diambil oleh kamera di atas sebuah kendaraan, dan dapat dijelajahi menggunakan tombol panah di keyboard atau mouse dengan menekan panah di layar. Menggunakan cara ini, foto dapat dilihat dalam berbagai ukuran, dari arah manapun, dan berbagai sudut. Garis yang diperlihatkan di sepanjang jalan menandai arah yang diikuti oleh jalan itu.
Seperti yang saya tampilkan di atas, gambar bangunan tersebut adalah gambar terbaru yang saya foto pada tanggal 25 Agustus 2014. Bagaimana dengan penampakan di Google Street View ?
Setelah kami menjelajah google street view , kami dapatkan bila gambar yang ada dalam google adalah gambar bangunan di bulan Juni 2013. Artinya bangunan tersebut memang belum direhab oleh sang empunya bangunan. Dan masih seperti bangunan yang awal pertama sekali dibangun, belum ada pemugaran seperti sekarang.