Juga ada yang merasa bosan dan tidak produktif lagi. Sehingga masa pensiun bukannya masa yang menyenangkan dan dinanti-nantikan, tetapi sebaliknya menjadi masa yang membosankan dan membuat stress, karena tidak tahu mau berbuat apa. Bukan hanya itu, bagi orang yang sudah pernah menjadi pejabat pemerintah, masa pension juga sering dihindari.Â
Caranya, agar bisa tetap berkuasa, mereka terjun ke dunia politik, menjadi politisi. Bila berhasil di dunia politik, soal usia yang sudah lebih dari 58 atau 60 tahun, bukan menjadi masalah. Karena usia para politisi bisa melewati batas masa pension. Kita bisa melihat berapa banyak pejabat pemerintah kita yang berusia lebih dari 60 tahun, tetapi masih aktif.Â
Cobalah amati usia para menteri  kita di cabinet baru yakni Kabinet Indonesia Maju, maupun pada cabinet pemerintahan sebelumnya. Kita banyak menemukan menteri  atau anggota Legislatif yang usianya sudah lebih dari 60 tahun.Â
Mereka masih tetap produktif dan bekerja keras. Orang-orang yang seperti ini, memilih mencari pekerjaan atau jabatan di usia pesiun bisa diebabkan oleh sebuah kondisi yang kita sebut dengan post power syndrome.Â
Orang-orang post power syndrome ini akan terus mencari dan memanfaatkan peluang untuk bisa bekerja dan berkuasa pada jabatan-jabatan strategis maupun tidak.Â
Namun ada sebagian kecil orang yang bekerja dan menduduki jabatan strategis dan politis di pemerintahan, sebagai menteri atau anggota legislative, karena diminta oleh pihak penguasa.Â
Artinya, masa pension yang harusnya membuat mereka harus berhenti bekerja, malahan sebaliknya di usia senja tersebut masih tetap kreatif dan produktif.Â
Nah, idealnya masa pension tidak dijadikan sebagai masa yang menggalaukan hati. Menggalaukan hati banyak orang, karea ketika sudah pension, pasti pendapatan sudah berkurang, karena gaji yang diterima tidak utuh lagi 100 persen. Berkurangnya pendapatan, maka berkurang pula tingkat kesejahteraan. Lalu, ketika pendapatan (income) itu berkurang, maka akan berdampak ke banyak hal di dalam keluarga tersebut. Â
Inilah yang menjadi kegundahan banyak orang. Banyak yang tidak siap menghadapi kenyataan hidup di masa pension. Maka, tidak jarang yang kita lihat, banyak pula di antara yang usianya sudah pension, lalu mencari kesibukan di pekerjaan lain, misalnya berjualan, atau berdagang, atau buka usaha atau bisnis yang sesuai dengan kapasitas yang ada.Â
Semakin tinggi ilmu dan ketrampilannya, maka semakin mudah ia membuat usaha atau bisnis.  Maka, agar tidak galau di masa tua, karena pension, banyak  akativitas yang bisa dilakukan. Artinya, agar tidak galau, banyak orang yang mengambil atau memerankan diri dalam berbagai peran yang mereka bisa bawa atau lakukan. Seperti apakah aktivitas tersebut. Kita lanjutkan nanti pada tulisan bagian kedua.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H