Berbagai macam jenis usaha dibuka saat bulan Ramadan ini. sehingga membuka peluang berniaga bagi semua orang. Lalu, ketika memasuki pertengahan bulan Ramadan,  bahkan ada yang sebelum masuk bulan Ramadan, banyak orang tua yang mulai menyicil pembelian pakaian untuk hari raya Idul Fitri. Ketika menjelang hari raya Idul Fitri, selain kebutuhan untuk daging meugang hari Raya, para orang tua  selain sibuk mengurus kebutuhan hari raya, seperti daging, sirup, kue lebaran dan lain-lain, juga sangat disibukan akan kebutuhan pakaian bagi semua anggota keluarga.
Nah, sejalan dengan semua kebutuhan itu, maka para pedagang juga bisa melakukan perniagaan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat seperti sirup, gula, teh dan berbagai jenis bahan makanan lainnya. Sehingga ada digelar pasar murah dan sebagainya. Khusus untuk niaga pakaian, bulan puasa Ramadan bagi para pedagang pakaian dari lokal dan  pusat kota, mendapat berkah yang sangat besar di bulan suci Ramadan ini. Bulan Ramadan, bahkan menjadi musim panen bagi para pedagang pakaian. Jadi, bulan Ramadan benar-benar menjadi bulan niaga yang sangat menguntungkan bagi semua orang.
Selepas puasa pun, para pedagan mainan dan lainnya, bisa mendapat berkah dari perayaan idul Fitri pada tanggal 1 Syawal itu. Para pedagang mainan, pelaku usaha rekreasi, transportasi dan sebagainya, menjadikan momentum puasa dan hari raya sebagai bulan niaga yang penuh berkah. Maka, selayaknya kita bersyukur kepada Allah yang telah memberikan kepada umat Islam kewajiban berpuasa selama sebulan penuh di bulan Ramadan yang penuh berkah ini. Selayaknya kita bersyukur, karena Ramadan benar-benar memberikan manfaat yang tak terhingga bagi kita semua. Roda ekonomi berputar cepat. Semua mendapat berkah dari Allah
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H