Indonesia bersiap untuk menjadi tuan rumah Asian Games 2018, meski terbilang masih tiga tahun lagi tidak membuat daerah tempat penyelenggara berdiam diri. Salah satunya Sumatera Selatan, mereka berupaya ingin menggelar pertandingan bulutangkis di Asian Games 2018.
Ketua Pengprov PBSI Sumatera Selatan, Apriyadi, yakin dapat menggelar pertandingan bulutangkis untuk ajang Asian Games 2018. Keyakinan itu memang cukup beralasan, karena Palembnag punya venue yang bertaraf internasional dan beberapa kali event internsional pun telah digelar di Palembang.
Sumatera Selatan pernah menghelat pertandingan bulutangkis internasional seperti POM Asean, ISG dan SEA Games beberapa waktu lalu. Sebentar lagi pun, Palembang siap untuk menggelar kejuaraan Sirnas Lining Sumatera Open yang rencananya akan digelar pada 23-28 Februari.
Ambisi Sumsel untuk menarik kepercayaan menjadi tuan rumah cabang olahraga bulutangkis Asian Games cukup besar. Karena bulutangkis merupakan indikator olahraga selain sepakbola.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H