Mohon tunggu...
sylva juliantywardani
sylva juliantywardani Mohon Tunggu... Akuntan - pelajar

----

Selanjutnya

Tutup

Film

Kritik Film 5CM

26 Februari 2020   21:35 Diperbarui: 26 Februari 2020   21:38 2165
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Film. Sumber ilustrasi: PEXELS/Martin Lopez

Memperkenalkan kepada banyak masyarakat Indonesia akan keindahan dari gunung Semeru.  

Nuansa jiwa muda sangat kentara di 5 cm, semangat dan tekad yang selalu membara mengiringi setiap langkah kumpulan sahabat dalam film  ini.

Sekelompok manusia yang tidak hanya hidup berfoya-foya tetapi meresapi makna kehidupan yang mereka jalani. Sebuah film  yang dapat menambah motivasi dan kepercayaan diri untuk bisa meraih impian dengan bekal semangat dan tidak kenal lelah.

Bahasa yang digunakan dalam film 5 centimeter adalah bahasa yang mengikuti perkembangan zaman sekarang(modern) dan sesuai dengan kondisi masyarakat sekarang sehingga filmnya dapat dengan mudah dimengerti

Namun film ini juga memiliki kekurangan yautu momen ketika sedang mendaki kepuncak terlalu berlebihan
Banyak adegan yang di potong pada saat melakukan pendakian  di   jalur yang sulit. Hanya view yang bagus saja yang diambil.

Film ini sangat mengisahkan tentang kuatnya arti dari persahabatan. Berdasarkan (wikipedia.org/wiki/Persahabatan) nilai yang terdapat dalam persahabatan seringkali apa yang dihasilkan ketika seorang sahabat memperlihatkan secara konsisten:

1.kecenderungan untuk menginginkan apa yang terbaik bagi satu sama lain.
2.simpati dan empati.
3.kejujuran, barangkali dalam keadaan-keadaan yang sulit bagi orang lain.
4.untuk mengucapkan kebenaran.
5.saling pengertian.

Film ini sangat mengedukasi para remaja ataupun pemuda untuk mempererat persahabatan dan melakukan hal-hal positif yang dapat menginspirasi remaja lain di luar sana. Selain dari segi cerita, film ini tampaknya bakalan banyak dipuji dari segi artistik. Pengambilan gambarnya, lokasinya, dan sudut-sudut kamera yang diambil tidak sembarangan. Sisi-sisi indah dari Gunung Bromo maupun Gunung Semeru bisa dimunculkan dengan apik dan dramatis.

Film ini memang adalah kisah persahabatan, bukan sebuah cerita dengan rentetan adegan2 yang membangun konflik lalu mencapai klimaks dan selesai. Ada bagian tentang cerianya seseorang yang terlihat sedih, ada tentang betapa kuatnya persahabatan, ada tentang perjuangan agar selalu semangat mengejar cita-cita, ada sedikit bumbu kisah cinta remaja, dan ada perlombaan untuk melambungkan kembali harapan. Semuanya disatukan untuk membangun sebuah gambaran utuh tentang arti dari sebuah persahabatan.

5 cm adalah sebuah karya anak bangsa Indonesia  yang berkisahkan tentang arti sebuah persahabatan dan juga perjuangan yang tidak kenal rasa menyerah untuk mencapai suatu tujuan.dan manfaat yang dapat kita ambil dari kisah ini adalah setinggi atau sebesar apa pun impan yang kita miliki.kita mampu mewujudkan impian tersebut meskipun harus melalui halang rintangan.karna impian tersebut selalu kita taruh 5 cm dari depan kening kita.dan teman adalah salah satu faktor terpenting kita untuk membatu kita mencapai impian kita. karna sahabat sejati adalah orang yang tidak akan membiarkan temannya dalam kesulitan , selain itu film ini  juga menunjukan akan salah satu keindahaan alam ciptaan ilahi yang dimiliki negara kita sehingga membuat penduduk indonesia khusunya para pemudanya bangga akan negara nya dan selalu menyayangi dan menjaga alam titipan tuhan pencipta semesta.

I. Identitas Film
Judul Film                           : 5cm
Sutradara                            : Rizal Mantovani
Produser                             : Sunil Soraya
Skenario                              : Donny Dhirgantoro
Genre                                   : Drama
Rumah Produksi               : Soraya Intercine Films
Durasi                                   : 126 menit
Tanggal Rilis                       : 12 Desember 2012
Bahasa                                : Indonesia

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun