Di kuliah itu, mahasiswa kadang harus bolak-balik minta data, bolak-balik wawancara utk satu penelitian dan Afi harus mulai terbiasa, untuk mencantumkan sumber, karena dia sebentar lagi mau kuliah. Itu saja. Tidak ada niat lain.
10. Sebelum saya menayangkan tulisan Afi Sayang, saya sudah meminta klarifikasi Afi lewat pesan di Facebooknya, tapi belum ditanggapi hingga hari ini.
**
Jujur, tuduhan rekayasa status facebook itu sempat membuat saya sedih, tapi secara tidak langsung, saya sudah terlanjur 'mengurusi' Afi' dan segala konsekuensi dari tulisan "Afi Sayang" tersebut menjadi itu tanggung jawab saya selaku penulis, dan saya harus siap.
Demikian klarifikasi saya atas artikel tanggapan tersebut untuk dipahami sebagaimana adanya, untuk selanjutnya biarlah pembaca menilai saya. Dan sampai hari ini, saya masih menunggu klarifikasi 'adik saya, Afi.
Salam Kreatif!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H