Kamar Tidur. Sumber : MBC I live Alone Youtube
Area Lantai 3 merupakan area kamar tidur dan kamar mandi pribadi. Area ini terinspirasi dari desain ruangan hotel. Kamar tidur didesain dengan jumlah barang yang sangat minim dan kasur berukuran besar untuk memberikan kenyamanan saat beristirahat. Dekorasi pada kamar hanya berupa lukisan berukuran sangat besar. Kamar dilengkapi dengan ruangan lemari baju yang disebut walk in closet yang tertata rapi tanpa pintu lemari. Hal ini memudahkan sang aktor untuk menyimpan dan memilih pakaian dengan mudah.
Kamar mandi memiliki satu bathub besar yang menghadap kearah jendela dengan pemandangan yang bisa dibuka dan tutup. Terdapat wastafel dengan kaca besar yang dilengkapi storage penyimpanan. Terdapat pula kursi berwarna cokelat yang kontras, digunakan sang aktor untuk merias diri sebelum berangkat kerja.
Terakhir, rumah Yoo Ah In dilengkapi dengan rooftop atau teras lantai atas. Ciri interior modern minimalis ditampilkan dari penggunaan kaca sebagai pembatas area balkon. Minimnya penggunaan perabot di area ini juga menunjukan konsep minimalis dari ruang.
Itu dia penjelasan mengenai interior rumah modern minimalis Yoo Ah In yang secara umum memiliki konsep penataan yang rapi, bersih dan minim perabot dan dekorasi. Gimana teman-teman, tertarik mendesain rumahmu seperti rumah Ah In Oppa?
Artikel Oleh : Syeni Felicia Gosali (Mahasiswa Jurusan Desain Interior, Universitas Kristen Petra)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H