Â
Â
Â
Â
Â
Â
Â
Â
Pembahasan
Awal Mula Covid-19 dan Penyebarannya di Indonesia
      Covid-19 merupakan akronim dari nama Coronavirus Disease dengan angka 19 yang menunjukkan bahwa virus tersebut muncul di akhir tahun 2019. Dalam tulisan Tri Satya Putri Naipospos, Diketahui bahwa virus Covid-19 berasal dari zoonosis yang artinya bahwa virus ini disebarkan oleh kelelawar. Menurutnya, ada tiga faktor yang menjadi pemicu dari zoonosis: pertama, kerusakan lingkungan karena deforestasi dan kehilangan habitat. Kedua, praktik-praktik budaya, terutama praktik mengonsumsi satwa liar eksotik yang menyebabkan penyebaran patogen baru ke tubuh manusia. ketiga, peternakan intensif yang menyebabkan hubungan antarternak sangat dekat satu sama lain dan menjadi peluang untuk penyebaran patogen secara luas. (Naipospos, Kompas, 2020)