Bertajuk "Membangun Kemandirian Universitas Menuju World Class University", Universitas Negeri Jakarta (UNJ) menyelenggarakan wisuda 1.776 lulusan semester 117 tahun akademik 2022/2023 di JI Expo Kemayoran (21/3/2023). Ikut hadir secara luring maupun daring, yaitu Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi dan Para Pimpinan di Lingkungan Kemdikbudristek RI, Prof. Nizam selaku Plt. Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Kemdikbudristek, Pj. Gubernur DKI Jakarta, Paristiyanti Nurwardani selaku Ketua LLDIKTI Wilayah III, ketua dewan penyantun UNJ dan para anggota dewan penyantun, ketua dan anggota dewan pengawas UNJ, Ketua dan Sekretaris Senat UNJ, para pimpinan di lingkungan UNJ, ketua IKA UNJ, dan para dosen serta pegawai UNJ.
Dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat dan disiarkan secara langsung melalui kanal YouTube Edura TV UNJ, wisudawan mencakup Program Ahli Madya (D3), Sarjana (S1), Magister (S2), hingga Doktoral (S3) dengan rincian:
1. Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP), jumlah wisudawan sebanyak 293 wisudawan.
2. Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) , jumlah wisudawan sebanyak 212 wisudawan.
3. Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA), jumlah wisudawan sebanyak 268 wisudawan.
4. Fakultas Ilmu Sosial (FIS), jumlah wisudawan sebanyak 182 wisudawan.
5. Fakultas Teknik (FT), jumlah wisudawan sebanyak 307 wisudawan.
6. Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK), jumlah wisudawan sebanyak 118 wisudawan.
7. Fakultas Ekonomi (FE), jumlah wisudawan sebanyak 192 wisudawan.
8. Fakultas Pendidikan Psikologi (FPPsi), jumlah wisudawan sebanyak 48 wisudawan.
9. Pascasarjana, jumlah wisudawan sebanyak 156 wisudawan.Â