Untuk apa ilmu tinggi tanpa diamalkan. Untuk apa harta banyak tanpa dibelanjakan untuk membantu orang lain. Ubah niat baik jadi aksi nyata. Maka di taman bacaan, selalu ada akal sehat. Bukan hanya masuk akal semata. Sungguh, di taman bacaan. Gelapnya malam tidak pernah mampu "melawan" terangnya matahari. Selalu ada harapan ke depan. Selagi akal sehat tetap dominan di dalam diri siapa pun.Â
Dan akal sehat selalu membutuhkan komitmen dan konsistensi. Agar taman bacaan dikerjakan dengan sepenuh hati, bukan setengah hati. Maka jangan lelah berbuat baik di taman bacaan. Tebarkan terus perbuatan baik di taman bacaan, kapan pun dan di mana pun. Dan tetaplah rendah hati, ikhlas, sabar, dan bersyukur dalam keadaan apa pun. Karena di taman bacaan, tidak melayang karena pujian. Tidak pula tumbang karena gangguan. Salam Literasi. #TBMLenteraPustaka #TamanBacaan #PegiatLiterasi
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H