Mohon tunggu...
Syarif Yunus
Syarif Yunus Mohon Tunggu... Konsultan - Dosen - Penulis - Pegiat Literasi - Konsultan

Dosen Universitas Indraprasta PGRI (Unindra) - Edukator Dana Pensiun - mantan wartawan - Pendiri TBM Lentera Pustaka Bogor - Dr. Manajemen Pendidikan Pascasarjana Unpak - Ketua IKA BINDO FBS Univ. Negeri Jakarta (2009 s.d sekarang)), Pengurus IKA UNJ (2017-sekarang). Penulis dan Editor dari 52 buku dan buku JURNALISTIK TERAPAN, Kompetensi Menulis Kreatif, Antologi Cerpen Surti Bukan Perempuan Metropolis. Penasihat Forum TBM Kab. Bogor, Education Specialist GEMA DIDAKTIKA. Salam DAHSYAT nan ciamikk !!

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Galakkan Minat Baca Anak, TBM Lentera Pustaka Cabang Dramaga Diresmikan di Pemukiman Padat Bogor

11 September 2021   23:36 Diperbarui: 12 September 2021   00:04 353
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Berkolaborasi dengan panitia SERUNI 2021 IPB dan BEM KM IPB, Taman Bacaan Masyarakat (TBM) Lentera Pustaka Desa Sukaluyu Bogor meresmikan peluncuran taman bacaan cabang Balumbang Jaya Bogor hari ini (11/09/2021). Hal ini bertujuan untuk mewujudkan solusi giat membaca buku di kalangan anak-anak di masa pandemi Covid-19. Dihadiri Ketua RW 12, Presiden KM IPB, Ketua Pelaksana Semarak Bumi Tani 2021 IPB, dan perwakilan TBM Lentera Pustaka pusat serta 50-an anak, TBM Lentera Pustaka cabang Balumbang jaya akan beroperasi seminggu 2 kali dan dikoordinir oleh BEM KM IPB.

Dengan luas area 2,7 8 meter dan di atas bangunan wakaf milik warga, TBM Lentera Pustaka cabang Balumbang Jaya nantinya diharapkan dapat menjadi sentra pemberdayaan masyarakat khususnya dalam meningkatkan minat baca anak. Karena selama ini, anak-anak aktivitas kesehariannya lebi banyak bermain gawai, dan tiktok.

"Selamat atas peluncuran TBM Lentera Pustaka cabang Balumbang Jaya Bogor. Kami akan terus mensupport buku-buku bacaan dan kurikulum taman bacaan yang berbasik TBM Edutainment. Agar aktivitas membaca anak-anak di sini dapat berlangsung maksimal" ujar Ilham Bahrul Ulum, relawan TBM Lentera Pustaka dalam sambutannya didamping wali baca Susi dan Dilla.

Selain menyediakaan akses bacaan, taman bacaan ini diharapkan mampu membantu program pemerintah dalam peningkatan tradisi baca dan budaya literasi baca anak-anak khususnya di perkampungan padat di Kota Bogor.

Akram, Panitia SERUNI 2021 IPN menjelaskan pembukaan taman bacaan ini sekaligus menjadi bagian pengabdian masyarakat mahasiswa IPB khususnya di bidang pendidikan nonformal. Maka melalui BEM KM IPB nantinya akan membimbing aktivitas taman bacaan di wilayah RW 12 Balumbang Jaya.

Taman bacaan cabang ke-1 dari TBM Lentera Pustaka ini nantinya akan menjalankan model "TBM Edutainment" sebagai basis pengelolaan taman bacaan. Yaitu menerapkan 1) salam literasi, 2) doa literasi, 3) senam literasi, 4) nyanyi literasi, 5) laboratorium baca, 6) membaca bersuara, dan 7) event bulanan. Aktivitas harian taman bacaan ini akan melibatkan "mitra relawan" seperti 1) Karang Taruna Kel. Balumbang Jaya, 2) Bentang Asa Foundation, dan 3) IPB Mengajar.

Seperti yang diketahui, tingkat literasi di Indonesia tergolong sangat rendah. Data UNESCO menyebut minat baca Indonesia hanya 0,001 persen atau hanya 1 dari 1.000 orang yang memilikit minat baca. Karena itu, TBM Lentera Pustaka cabang Balumbang Jaya bertekad menyediakan akses bacaan kepada anak-anak. Sebagai penyeimbang gempuran era digital.

"Mewakili warga RW 12 Balumbang Jaya, kami sangat senang sekali dengan dibukannya TBM Lentera Pustaka di sini yang diinisiasi mahasiswa IPB. Agar anak-anak kami terbiasa membaca buku, bukan hanya main" kata Ketua RW 12 Balumbang Jaya.

Karena itu, TBM Lentera Pustaka pun mengajak seluruh pihak untuk berkolaborasi dalam mendukung aktivitas taman bacaan di mana pun. Minimal bisa menyumbang buku bacaan sebagai bagian untuk menebarkan virus giat membaca di kalangan anak-anak. Taman bacaan memang butuh sinergi dan kolaborasi seperti yang dipraktikkan di TBM Lentera Pustaka cabang Balumbang Jaya.

Ke depan, semoga kehadiran TBM Lentera Pustaka cabang Balumbang Jaya dapat memberi semangat baru bagi anak-anak untuk rajin membaca, di samping tetap sekolah untuk meraih cita-citanya. Seperti kata Voltaire, semakin banyak membaca, makin banyak berpikir, dan makin sadar bahwa kita tidak mengetahui apa pun. Salam literasi #TBMLenteraPustakaBalumbangJaya #TamanBacaan #PegiatLiterasi #BEMKMIPB

Sumber: TBM Lentera Pustaka cabang Dramaga
Sumber: TBM Lentera Pustaka cabang Dramaga

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun