Tentu karena fitrah. Tiap manusia bisa "menemukan" kembali jati dirinya. Jadi manusia asli atau bukan seperti aslinya. Sebuah pertarungan lahir dan batin yang ditandai proses tazkiyatun nafs; membersihkan jiwa yang pernah dikotori oleh diri manusia itu sendiri.Â
Â
Fitrah adalah kembali ke titik nol. Agar semua yang pernah dan telah beku menjadi cair. Agar kesombongan dan keangkuhan akibat harta dan tahta menjadi sirna. Karena di titik nol, manusia semakin menyadari bahwa dia bukan apa-apa dan bukan siapa-siapa.
Maka fitrah, bukan hanya saling memaafkan antarmanusia. Tapi fitrah pun mengajak manusia untuk menjauhi prasangak buruk. Kepada siapapun dan atas alasan apapun. SELAMAT IDUL FITRI 1441 H - Mohon Maaf Lahir dan Batin #TGS #CatatanIdulFitri1441H #LebaranDiRumahAja
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H