Mohon tunggu...
Syamsuddin
Syamsuddin Mohon Tunggu... Guru - Pembelajar sejati, praktisi dan pemerhati pendidikan

Pembelajar sejati, praktisi dan pemerhati pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

3 Agenda Upgrade Skill di Bulan Ramadan

3 April 2023   12:12 Diperbarui: 3 April 2023   12:13 866
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Taushiyah buka puasa bersama/Photo: Dokpri

Sebagai pendidik Skill Public Speaking merupakan kompetensi yang sangat penting. Karena ia mempermudah dan memperlancar proses sampainya pesan kepada peserta didik atau audince. Ramadan menjadi momen yang tepat untuk meningkatkan kemampuan publikcspeaking ini. Di bulan ini terdapat banyak kesempatan dan peluang untuk meningakatkan kemampuan public speaking, khususnya upgrade melalui praktik secara langsung.

Alhamdulillah di bulan Ramadan agenda berbicara di depan umum bertambah, mulai dari taushiyah buka puasa bersama orangtua wali murid, kuliah subuh, kultum zuhur, ceramah tarawih, dan sebagainya. Saya pribadi menikmati tugas-tugas  tersebut, di samping sebagai penunaian tanggung jawab keilmuan dan amanah dakwah, juga sebagai medium meningkatkan kemampuan publik speaking. Walau tidak ada alat ukur khusus yang dibuat, namun bertambahnya "jam terbang" berbicara di depan umum tetap menumbuhkan skill publik speaking. Karena secara umum sebagai suatu keterampilan, kemampuan publik speaking akan meningkat sering dengan jam terbang yang makin banyak.

Selain itu perasaan bertumbuh dan meningkat pada bidang ini juga muncul saat melihat antusias jama'ah dan audiens yang menyimak. Temasuk umpan balik positif dari jama'ah setelah forum usai. ''Masya Allah, trimakasih pak, penyampaiannya mencerahkan", ucap salah satu jama'ah ketika salaman usai salat tarwih. Walau feed back yang seperti ini hanya oleh satu dua orang audince dan tidak di setiap tempat, namun cukup menjadi data bagi diri bahwa, Alhamdulillah ada peningkatan. Dengan tetap berusaha meningkatkan skill secara konsisten dari waktu ke waktu.

Selain praktik langsung guna menambah jam terbang dan mengasah skill publik speaking secara langsung, upgrade skill publik speaking pada Ramadan ini juga saya lakukan dengan mengikuti kelas publik speaking yang dihelat secara online. Pelatihan online menjadi pilihan karena lebih praktis.  Alhamdulillah.

Mengasah Skill Menulis Lewat Lomba

Skill berikutnya yang saya upgrade pada Ramadan kali inia adalah menulis. Upgrade skill menulis saya lakukan dengan praktik secara langsung. Yakni komitmen menulis rutin setiap hari. Ini saya lakukan mengingat di luar Ramadan tidak konsisten menulis dan merasa kemampuan menulis tidak meningkat. Ditambah lagi buku yang sedang dalam proses cetak terhambat. Selain itu faktor blog/website pribadi yang belum bisa diakses menjadi sebab rutinitas menulis terhenti. Alhamdulillah menjelang Ramadan saya memutuskan bergabung sebagai kompasianer. Smpai saat ini sudah menulis 41 artikel di kompasiana. Artikel ini merupakan tulisan ke-42. Alhamdulillah.

Bagai pucuk dicinta ulampun tiba. Dua hari setelah mulai ngeblog di kompasiana saya menemukan link Lomba Blog Ramadan di salah satu grup. Tanpa pikir, langsung klik link dan tergabung dengan grup lomba menulis tersebut. Target pertama ikut lomba bukan semata-mata hadiah lomba, tapi mencari suasana yang membantu diri untuk rutin menulis. Alhamdulillah berkat ikut lomba bisa menulis setiap hari minimal satu artikel untuk dilombakan. Dan tanpa terasa skill menulis sepertinya ada peningkatan walau belum sempurna.

Selain itu lomba samber 2023 juga menjadi kesempatanberharga untuk mengasah kemampuan menulis. Walau tidak berhrap muluk-muluk dapat juara, sebab kelihannya banyak penulis hebat dan senior, paling tidak kemampuan menulis terasah, jam terbang menulis bertambah, dan yang pasti rutunitas menulis terjaga. Semuanya menjadi bagian dari berkah Ramadan, insya Allah. 

Akhirnya Ramadan benar-benar jadi syahrut tarbkiyah wat tarqiyah, bulan pendidikan diri dan peningkatas kualitas diri. []  

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun