Artikel ini berangkat dari sebuah sinteron yang secara konsisten menasbihkan dirinya sebagai sinteron yang bertabur penghargaan. Ditandai dari konsistennya memeroleh rating share dan audience sharing yang selalu dipucuk, mendapatkan penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI), hingga teranyar penghargaan dari Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartanto sebagai Program TV yang Paling Banyak Ditonton dan Menghibur Masyarakat Selama Pandemi (meski penulis tidak tahu apa korelasinya, tapi okelah ini tetap pengharaan dan patut mendapatkan apresiasi).
Oiya, sekedar flashback cerita bagi yang tidak mengikuti Ikatan Cinta, bahwa sinetron ini didasari oleh konflik pembunuhan yang dilakukan oleh Elsa (Adik Andin) kepada Roy (Adik Aldebaran), yang mana dalam perjalanan cerita yang dibuat justru Andin yang dipenjara karena difitnah oleh Elsa yang dibantu oleh Mamah Sarah.
Kembali lagi ke topik utama penulisan artikel ini, yaitu adegan yang tayang pada hari Selasa tanggal 6 Juli 2021, dimana diawali oleh Elsa yang sedang 'dikuliti' oleh Aldebaran-Andin sebagai pembunuh Roy, setelah Elsa benar-benar terdesak dan Polisi sudah hadir untuk menangkap Elsa. Polisi yang datang tersebut adalah Polisi yang telah menerima laporan dari Aldebaran tentang pembunuhan terhadap Roy yang dilakukan oleh Elsa dengan membawa sejumlah bukti permulaan yang cukup menurut hukum. Namun, kekonyolan terjadi setelahnya, begitu Polisi yang hendak membawa Elsa tiba-tiba berubah 'haluan' dengan menangkap Mamah Sarah yang tiba-tiba mengaku sebagai pelaku penghilangan nyawa Roy.
Mengapa konyol? Yaps, bagi yang awam hukum pun pasti paham, woy mengapa yang dilaporkan Elsa dengan sejumlah bukti permulaan tetiba Polisi kebingungan dan malah menangkap Mamah Sarah karena 'pengakuannya?' Apa memang begitu prosedurnya secara hukum? Kan tidak.
Penangkapan Seseorang dalam Bingkai Hukum
Dengan latar cerita pembunuhan dengan berbagai bukti yang disajikan, maka hukum yang digunakan untuk menyelesaikan kasus ini adalah hukum pidana. Dimana polisi sebagai penerima aduan atau laporan masyarakat bergerak berdasarkan bukti yang cukup, bukan pengakuan.
Dalam menangkap seseorang karena orang tersebut diadukan atau dilaporkan, yang dilakukan Polisi adalah Melakukan penangkapan terhadap seorang yang diduga keras melakukan tindak pidana berdasarkan bukti permulaan yang cukup, bukan pengakuan.
Dalam melakukan tugas penangkapan tersebut, Polisi wajib memperlihatkan surat tugas serta memberikan kepada tersangka surat perintah penangkapan yang mencantumkan identitas tersangka dan menyebutkan alasan penangkapan serta uraian singkat perkara kejahatan yang dipersangkakan serta tempat ia diperiksa. Kecuali dalam hal tertangkap tangan penangkapan dapat dilakukan tanpa surat perintah. Lah posisinya ini, bukan tertangkap tangan! Seharusnya Polisi dalam hal tersebut melakukan penangkapan keduanya (Elsa sebagai terlapor dan Mama Sara yang tiba-tiba mengaku) hingga dapat dilakukan penyelidikan dan seterusnya, sebagaimana mekanisme hukum acara pidana.
Kan Cuma Hiburan?
Agak-agak memang mengapa sampai penulis menulis artikel ini. Mungkin banyak netijin yang diluar sana yang menanggapi, "hey itu kan Cuma sinetron", "itu kan Cuma hiburan", "itukan Cuma tayangan". Woy woy, perhatiin nih ya, perhatiin, kenapa  penulis tulis hal ini karena sebagaimana permulaan yang telah penulis tulis dalam artikel, dimana Ikatan Cinta yang bertabur penghargaan bahkan hingga sekelas Menteri pun turut memberikan apresiasi, seharusnya dimaknai sebagai tayangan yang memberikan pendidikan bagi masyarakat, bukan hanya sekedar hiburan nan menyesatkan.
Ikatan Cinta dengan rating share dan audience sharing yang selalu dipucuk ini memiliki imbas yang cukup kuat di masyarakat, seharusya dibuat cerita yang berlandaskan riset dan telaah yang matang, sehingga penegakan hukum yang dilakukan (karena sebagai esensi sinteron ini lahir) dilandasi dengan senyatanya, bukan seenaknya.