Hasil imbang ini membawa optimisme bagi Timnas Indonesia. Meskipun lini serang masih perlu perbaikan, terutama dalam memanfaatkan peluang, pertahanan yang solid dan penampilan gemilang Maarten Paes menjadi fondasi penting untuk pertandingan-pertandingan selanjutnya. Skuad Garuda berhasil mencuri satu poin dari lawan yang lebih unggul di atas kertas, menunjukkan bahwa dengan kerja keras dan disiplin, mereka mampu bersaing di level yang lebih tinggi.
Dalam perjalanan kualifikasi Piala Dunia 2026 ini, hasil ini bisa menjadi modal positif untuk membangun momentum. Tantangan berikutnya tentu akan semakin berat, namun dengan pertahanan yang lebih kokoh dan peningkatan di lini depan, harapan untuk lolos ke babak selanjutnya tetap terbuka lebar.
Salam olahraga, 11 September 2024
Ahmad Syaihu untuk Kompasiana
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H